Syahnaz Sadiqah Dilarikan ke RS karena DBD

Syahnaz
Sumber :
  • Tangkapan Layar

VIVA Showbiz – Kabar kurang menyenangkan datang dari Syahnaz Sadiqah. Saat ini, Syahnaz sedang dirawat di rumah sakit karena sakit demam berdarah atau DBD. Informasi itu disampaikan langsung oleh adik dari Raffi Ahmad tersebut dalam unggahan di Instagram story pribadinya.

Melestarikan Budaya Jamu untuk Perkembangan Medis

Syahnaz mengunggah foto yang memperlihatkan ruangan rumah sakit tempat dirinya dirawat. Alat infus terlihat menggantung dalam foto itu. Melalui keterangan atau caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Syahnaz mengungkap bahwa dirinya mengidap sakit DBD sudah beberapa hari. Scroll lebih lanjut ya.

Awalnya ia memutuskan untuk dirawat di rumah, namun setelah enam hari, Syahnaz merasa tidak sanggup dan memutuskan untuk ke rumah sakit dan dirawat. Terlebih, Syahnaz mengungkap trombositnya menurun. 

Pemerintah Kalimantan Timur Gandeng Malaysia Buat Kendalikan Dengue

"Mencoba bertahan 6 hari DBD dirawat dirumah aja.. akhirnya kmrn ga sanggup lagi plus trombosit udah turun bgt," tulis Syahnaz Sadiqah dikutip VIVA, Senin, 25 Maret 2024. 

Warganya Paling Banyak di Jakarta, Begini Cara Pemkot Jaktim Cegah DBD Menyerang

Syahnaz dibawa ke rumah sakit oleh sang suami, Jeje Govinda. Setelah mengalami kejadian itu, Syahnaz meningkatkan sistem perlindungan khususnya untuk anak-anak agar terjauh dari gigitan nyamuk penyebab DBD.

Photo :
  • VIVA.co.id/Aiz Budhi

"Ingsung dibawa ke rs sama @ritchieismail katanya lg musim bgt dbd guys... rajin2 pke lotion anti nyamuk dehh anak2 juga.. plus jaga imun juga yahh," tulis Syahnaz.

Selama dirawat, Syahnaz dengan setia didampingi oleh sang suami, Jeje Govinda. Dalam unggahan di Instagram story, Jeje memperlihatkan momen-momen saat dirinya tengah mendampingi sang istri yang tengah dirawat di rumah sakit.

Syahnaz Sadiqah

Syahnaz Sadiqah Dengar Curhat Jemaah Soal Perselingkuhan, Ekspresi Wajahnya Jadi Sorotan Netizen

Sejumlah netizen turut memberi komentar yang beragam serta mempertanyakan reaksi Syahnaz Sadiqah ketika mendengar keluhan jemaah korban perselingkuhan.

img_title
VIVA.co.id
13 Januari 2025