Chat Terakhir Polo Srimulat yang Diterima Kadir: Dia Bilang Lagi Cari Udara Segar
BEKASI – Kabar meninggalnya Polo Srimulat menorehkan duka bagi banyak sahabat yang ditinggalkan, terutama para pelawak senior yang sudah lama bekerja sama dengannya. Salah satunya adalah Kadir yang juga merupakan salah satu anggota Srimulat.
Kematian Polo pada Rabu siang, membuatnya sangat terkejut karena baru saja tadi malam Kadir dan sahabatnya itu bertukar pesan di grup WhatsApp anggota Srimulat. Polo terakhir kali membagikan foto sedang berada di sebuah danau. Ia berdalih sedang mencari angin segar di danau tersebut. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!
"Tadi malam, dia share foto, lagi di Danau Summarecon. Dia bilang lagi cari udara segar," kata Kadir di rumah duka kawasan Margamulya, Bekasi, Jawa Barat, Rabu 6 Maret 2024.
Bahkan, dalam percakapannya itu, Polo dan Kadir masih sempat bercanda seperti biasa seolah keadaan Polo sehat dan baik-baik saja.
"Ya bercanda aja. Bercanda di grup WA itu tetap, kayak tidak ada perubahan aja," ujar Kadir.
Setelah bertukar pesan semalam, Kadir juga sudah mendengar kabar bahwa Polo dilarikan ke rumah sakit hari ini. Akan tetapi, Kadir tidak menduga hal buruk terjadi kepada rekannya tersebut. Ia merasa Polo sudah cukup terbiasa keluar masuk rumah sakit sejak sakit paru-paru sehingga kondisinya ini dianggap tidak terlalu mengkhawatirkan.
"Tadi pagi itu ponakannya WA saya, ngabarin Pak Polo masuk rumah sakit. Cuma kebetulan saya masih di luar, jadi saya pikir sore baru mau ke rumah sakit lah," kata Kadir.
"Pak Polo kan memang setelah sakit paru-paru suka kambuh lagi, masuk rumah sakit lagi, sembuh lagi. Jadi saya pikir ya sudah, saya pulang dulu, istirahat," ujar Kadir.
Sayangnya, Kadir justru melewatkan kesempatan bisa bertemu dengan sahabatnya untuk terakhir kali. Sebelum bisa menjenguk ke rumah sakit, Polo justru sudah meninggal dunia.
"Begitu bangun tidur, istri kasih tahu kalau Pak Polo sudah enggak ada. Saya langsung ke sini," kata Kadir.
Sebagai informasi, kabar duka ini pertama kali tersiar melalui pesan berantai di aplikasi WhatsApp. Melalui pesan tersebut, Polo dikabarkan meninggal pada Rabu, 6 Maret 2024 sekitar pukul 12.10 WIB.
"Innalillahi wa innailaihi rajiun. Telah berpulang ke ke sisi Allah SWT Barata Nugraha atau Pak polo pukul 12.10Wib di RS.Ana medika Bekasi. Mohon maaf atas segala kesalahan beliau," bunyi pesan itu.
Semasa hidupnya, selain bergabung dengan Srimulat, Polo membintangi beberapa film, contohnya Kejarlah Jodoh Kau Kutangkap (2011) dan Misteri Pasar Kaget (2012). Wajahnya juga pernah menghiasi Sinetron, beberapa diantaranya Gara-Gara (1996-1997), Jodoh Wasiat Bapak (2018) dan Orang Ketiga (2019).
Sayangnya, karier Polo mulai redup setelah ia tersandung kasus narkoba sebanyak 2 kali. Sejak saat itu, ia jarang terlihat di televisi dan lebih aktif di acara-acara off air serta membagikan kegiatannya di media sosial.