Teuku Ryan Lakukan Ini Demi Pertahankan Rumah Tangga dengan Ria Ricis

Teuku Ryan.
Sumber :
  • Instagram @teukuryantr.

VIVA Showbiz – Sidang cerai Ria Ricis dengan Teuku Ryan kembali digelar pada hari ini, Senin, 4 Maret 2024, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Sidang yang beragendakan penerimaan hasil mediasi itu dihadiri oleh Teuku Ryan dengan didampingi oleh kuasa hukumnya, Dedi Rizal Armidi. Sementara Ria Ricis tidak hadir.

Ria Ricis Klarifikasi Isu Operasi Plastik, Ungkap Alasan Penampilannya Berubah

Dedi Rizal Armidi menjelaskan bahwa Teuku Ryan memiliki keingian dan itikad baik untuk mempertahankan rumah tangganya dengan Ria Ricis dan tidak ingin adanya perpisahan. Scroll lebih lanjut.

"Yang pertama saya sampaikan dengan tim hukum bahwa Ryan sangat concern dengan proses pengadilan ini. Makannya, dia datang lebih awal dan menunjukan itikad baik dan kesungguhan untuk mempertahankan rumah tangganya," kata Dedi Rizal di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Terpopuler: Ria Ricis Beri Uang dan Borong Dagangan Pak Tarno, hingga Aurel Hermansyah Diduga Ditipu Fico Fachriza

Ryan tidak main-main. Ia serius ingin tetap mempertahankan rumah tangganya dengan Ricis. Diketahui, Ryan dan Ricis menikah pada tahun 2021 lalu. Kini, keduanya sudah memiliki satu orang anak.

Istri Beberkan Kondisi Terkini Pak Tarno

"Itu nggak perlu ditanyakan lagi (soal keinginan rujuk), Insya Allah, dengan datang dia punya kesungguhan dan meyakinkan hakim tentang keseriusannya," kata Dedi Rizal Armidi. 

"Melihat dinamikanya di luar juga intensitas keluarga keduanya memberikan support, dan lain-lain, saya harap bisa menjadi pertanda baik ya," tambah Dedi Rizal.

Ria Ricis salim ke Teuku Ryan

Photo :
  • Tangkapan layar

Sidang lanjutan perceraian Ricis dan Ryan akan digelar pada Kamis mendatang. "Sidang selanjutnya hari Kamis tanggal 7 agendanya perbaikan gugatan terhadap penggugat," kata Dedi. 

Sebagai informasi, Teuku Ryan dan Ria Ricis menikah pada tanggal 12 November tahun 2021. Lalu kemudian, tepat pada 26 Juli 2022, Ricis dan Ryan dikaruniai anak pertama yang diberi nama Cut Raifa Aramoana atau yang akrab juga dengan nama Moana. Ricis menggugat cerai Ryan di usia pernikahan dua tahun.

Ditengah-tangah proses perceraian itu, Teuku Ryan baru-baru ini mengunggah foto Ria Ricia dan Moana ke Instagram story. Ryan tampak me-repost atau mengunggah ulang unggahan Ria Ricis.

Ricis mengunggah foto yang menampilkan kebesamaannya dengan buah hati saat berada di Jepang. Dalam foto itu, Ricis tampak menggendong Moana. Lalu kemudian, foto itu di-repost oleh Ryan ke Instagram story pribadinya. "Cantik," tulis Ryan sebagai keterangan dalam unggahannya itu diakhiri emoji hati, dikutip VIVA. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya