Profil Dennis Talakua, Kekasih Marion Jola yang Usianya Terpaut 15 Tahun
- Instagram @dennistalakua
Jakarta – Nama Marion Jola mungkin sudah tidak asing lagi di telinga banyak orang, terutama di industri musik Tanah Air. Namun, selain sosok Marion yang kini sukses menjadi penyanyi terkenal, nama sang kekasih, Dennis Talakua, juga menjadi sorotan publik lantaran perbedaan usia di antara mereka.
Sosok Dennis Talakua pun ternyata cukup membuat banyak orang penasaran dengan dirinya. Hal itu lantaran baru-baru ini Marion Jola mengunggah fotonya bersama sang kekasih. Berikut ini profil kekasih Marion yang juga berkecimpung di dunia musik Tanah Air. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya.Â
Karier dalam Dunia Musik
Dennis Talakua merupakan pria kelahiran pada 6 Juli 1985 yang di mana kini usianya menginjak 39Â tahun. Sebagai anak kedua dari empat bersaudara, Dennis memiliki dua kakak dan satu adik laki-laki.Â
Dalam dunia musik, Dennis dikenal sebagai seorang gitaris yang juga tergabung dalam MJ Squad, band yang menjadi pendamping Marion Jola. Dennis memberikan sentuhan magis melalui permainan gitarnya yang menghanyutkan. Band ini seringkali mengiringi Marion Jola dalam setiap penampilannya di berbagai acara dan di berbagai kota.Â
Kisah Cinta
Kisah cinta antara Dennis Talakua dan Marion Jola menjadi sorotan publik. Hubungan ini menjadi semakin menarik karena perbedaan usia mereka yang cukup signifikan, yakni 15 tahun. Marion Jola, kelahiran tahun 2000, sementara Dennis, kelahiran tahun 1985. Sehingga hubungan keduanya sangat disorot oleh publik dari perbedaan usia tersebut.Â
Meskipun keduanya jarang memamerkan kemesraan di media sosial, tetapi terbaru ini Lala, panggilan akrabnya, baru saja mengunggah foto mesra bersama sang kekasih. Keduanya tampak mesra saat sedang melakukan self photo di sebuah studio foto.Â
Kolaborasi Musik Bersama Marion
Selain dalam hubungan asmara, Dennis Talakua juga terlibat dalam proyek musik bersama Marion Jola. Baru-baru ini, keduanya bahkan telah menulis sebuah single yang sebentar lagi akan dirilis. Ini menunjukkan bahwa kolaborasi mereka tidak hanya terbatas pada kehidupan pribadi, tetapi juga mengalir ke dunia profesional, menciptakan karya seni yang memukau.