Agensi Lee Jae Wook "Geram"! Tindak Tegas Haters Nyinyir Usai Rumor Kencan Karina aespa

Lee Jae Wook dalam Extraordinary You.
Sumber :
  • MBC

Korea Selatan – Dispatch baru-baru ini berhasil menghebohkan publik dengan mengumumkan bahwa aktor Lee Jae Wook dan Karina aespa sedang menjalin hubungan. Kabar ini langsung mencuat dan menarik perhatian netizen. Namun, pasangan ini mendapat sorotan tidak hanya dari pujian, tetapi juga dari komentar yang jahat di media sosial.

Daftar 10 Aktor Korea Paling Populer di Tahun 2024

Agensi Lee Jae Wook, C-JeS Studio, merilis pernyataan resmi pada tanggal 29 Februari 2024, yang menyoroti adanya komentar merusak dan fitnah yang ditujukan kepada Lee Jae Wook. Dalam pernyataan tersebut, agensi menyampaikan niat mereka untuk mengambil tindakan hukum yang tegas terhadap pelanggaran hukum, baik secara perdata maupun pidana. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

Lee Jae Wook dan Karina aespa

Photo :
  • dispatch
Presiden Prabowo Beri Kesempatan Koruptor Bertobat tapi Hasil Curiannya Dikembalikan ke Negara

C-JeS Studio selaku pihak agensi dari Lee Jae Wook merilis pernyataan dengan mengungkapkan bahwa pihaknya mengetahui adanya postingan dan komentar yang bersifat merusak dan mencemarkan nama baik yang telah dibuat tentang aktor mereka. 

“Halo, ini C-JeS Studio. Setelah artikel-artikel mengenai kehidupan pribadi Lee Jae Wook dirilis, kami mengeluarkan pernyataan resmi dan dengan sungguh-sungguh meminta semua orang untuk mengawasi keduanya dengan positif karena mereka saling mengenal dengan hati-hati. Namun, kami telah melihat postingan online yang dibuat dengan niat jahat yang mencemarkan nama baik aktor dan berisi informasi palsu,” tulis C-JeS Studio yang dikutip dari Koreaboo pada Kamis, 29 Februari 2024. 

Anak Bos Toko Roti yang Aniaya Karyawati Ditangkap Polisi, Warganet: Katanya Kebal Hukum

Lee Jae Wook dalam Extraordinary You

Photo :
  • Marie Claire

“Ini merupakan pelanggaran serius terhadap hak pribadi, dan kami ingin memberi tahu bahwa kami akan mengambil tindakan hukum yang tegas melalui perwakilan hukum kami untuk masalah perdata dan pidana,” lanjut pihak agensi Lee Jae Wook. 

Mereka mengklaim bahwa pihaknya akan terus memantau segala aktivitas daring yang bernada jahat dan memfitnah aktornya. Mereka juga meminta agar publik melaporkannya jika memang melihat aktivitas terkait hal tersebut. 

“Kami terus memantau aktivitas online. Jika penggemar menemui kejadian yang bersifat merusak, harap laporkan ke email di bawah ini, dan kami akan mempertimbangkan tindakan hukum,” pungkasnya. 

Sebelumnya, kedua agensi masing-masing dari Jae Wook dan Karina aespa merilis pernyataan awal yang mengungkapkan niat mereka untuk menyelidiki laporan sebelum mengonfirmasi hubungan tersebut. Tidak lama setelahnya, kedua agensi mengonfirmasi bahwa aktor dan idol tersebut memang memiliki kedekatan. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya