Kasus Bullying Anaknya Makin Disorot, Vincent Rompies Masih Bungkam

Pihak Binus School Serpong membenarkan Anak dari musisi dan artis Vincent Rompies terlibat dalam kasus perundungan atau bullying yang memakan korban siswa lainnya di sekolah tersebut.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

VIVA – Nama Vincent Rompies tengah menjadi perhatian publik. Vincent disorot netizen bukan karena prestasinya, melainkan karena anak laki-lakinya yang berinisial FLR diduga terlibat dalam kasus perundungan di sekolahnya.

Anak pertama Vincent Rompies diketahui terlibat dalam kasus perundungan yang menimpa salah satu siswa di Binus School Serpong.

Vincent Rompies

Photo :
  • Instagram

Putranya diketahui tergabung dalam sebuah Geng Tai (GT) di sekolahnya yang merupakan sekumpulan siswa Binus School Serpong yang telah melakukan aksi bullying. Saat kejadian berlangsung, terdapat puluhan siswa yang menjadi saksi aksi bullying tersebut.

Selain itu, foto dan video aksi perundungan yang dilakukan siswa senior SMA Binus School Serpong beredar di media sosial X. Saat itu korban hanya memakai celana dalam dan memakai kaus lengan pendek warna biru dongker.

Sampai akhirnya, korban sempat dirawat di RS dan mendapatkan perawatan. Namun sekarang, korban telah keluar dari rumah sakit dan kini sedang rawat jalan. Korban masih akan menjalani pemeriksaan psikologis setelah ini.

Sebelumnya, pihak sekolah telah mengkonfirmasi bahwa VR adalah Vincent Rompies. Dalam waktu dekat, artis, aktor, dan komedian itu akan dimintai pertanggungjawaban dan akan dipanggil oleh sekolah. 

Siapa Sangka, Aruma Pernah Jadi Korban Bully

Karier Vincent kemudian terpengaruh oleh masalah ini. Banyak netizen ingin memboikot acara yang dia bintangi atau dia bawakan.

Hingga saat ini, Vincent Rompies masih bungkam atas dugaan sang anak yang disebut-sebut ikut dalam perundungan.

Polisi Blak-Blakan Soal Peminjam Bawa Kabur Duit Anak Usaha KoinWorks

Vincent Rompies

Photo :
  • Instagram @vincentrompies

Vincent  juga tidak terlihat mengunggah update apa pun di sosial media miliknya, meski biasanya ia merupakan pribadi yang rajin mengunggah kegiatannya di Instagram.

Tata Pemilik Daycare Wensen School Indonesia Dituntut 1,5 Tahun Penjara

VIVA telah mencoba menghubungi Vincent Rompies untuk meminta keterangan, namun hingga berita ini diturunkan, belum juga mendapat respons.

Pelaku tidak hanya mengancam, tetapi juga memaksa korban menyerahkan ponsel dan uang tebusan sebesar Rp 3.000.000.

3 Pria di Jaksel Todongkan Airsoft Gun Peras dan Rampas Iphone Korban, Pelaku Diteriaki Maling

Seorang pria berinisial FFT mengalami nasib nahas karena menjadi korban penodongan pistol berupa airsoft gun di kawasan Jalan Dogol, Kelurahan Karet Kuningan

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024