Mertua Ricis Bongkar Sikap Teuku Ryan Usai Menikah: Heran, Banyak Sekali Berubahnya

Ria Ricis dan Teuku Ryan
Sumber :
  • Instagram

Jakarta – Gugatan cerai yang dilayangkan oleh Ria Ricis terhadap sang suami, Teuku Ryan masih menjadi topik hangat yang banyak dibicarakan oleh publik. Dalam gugatan tersebut, Ricis juga meminta hak asuh anak serta nafkah anak yang dibebankan kepada Ryan. 

Ricis melayangkan gugatan cerai terhadap pria keturunan Aceh tersebut pada Selasa, 30 Januari 2024 lalu ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Keretakan rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan ini sudah terendus oleh publik sejak akhir 2023 silam. 

Kini, usai kabar perceraian tersebut diketahui oleh publik, banyak yang mengulik kembali soal hubungan Ria Ricis dengan ayah mertuanya yang bernama Teuku Rustam Effendi. Dilihat dari tayangan YouTube, Oki Setiana Dewi berbincang dengan ayah adik iparnya itu. 

Teuku Ryan.

Photo :
  • Instagram @teukuryantr.

Dalam kesempatan tersebut, kakak Ria Ricis itu sempat bertanya kepada Teuku Rustam soal perubahan sikap Teuku Ryan setelah menikah. Tanpa ragu, Teuku Rustam menyebut bahwa ada banyak hal yang berubah setelah sang anak menikah dengan Ria Ricis. 

"Banyak memang perbedaannya, perubahan dari (Teuku Ryan) banyak dibandingkan pas di Aceh dan di sini. Ayah kadang-kadang heran kalau Ryan sudah banyak sekali berubahnya,” ungkap ayah Teuku Ryan menjawab pertanyaan Oki Setiana Dewi. 

Lebih lanjut, Teuku Rustam mengatakan bahwa salah satu perubahan positif yang sangat mencolok dari sosok Ryan adalah cara dia berbicara. "Dalam hal positif (perubahan), cara dia berbicara contohnya," paparnya.

Ria Ricis dan Teuku Ryan

Photo :
Paula Verhoeven Bingung Anak Jadi Takut Bertemu dengannya, Gara-gara Baim Wong?

Dikatakan bahwa Teuku Ryan merupakan salah seorang yang lebih banyak berbicara ketimbang saat dia masih tinggal di Aceh karena cukup pemalu. Bukan hanya itu, perubahan positif lainnya adalah melihat Teuku Ryan yang tampak bahagia setelah menikah. 

"Dulu pendiam, malu Ryan itu sekarang ya happy dan itu perubahan besar lah," pungkasnya.

Sempat Kritis, Begini Kondisi Terkini Ayah Darius Sinathrya

Seperti diketahui, Ria Ricis dan Teuku Ryan telah menggelar pesta pernikahan pada 12 November 2021 silam. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai seorang anak perempuan yang sangat cantik bernama Cut Raifa Aramoana. 

Namun sayang, pernikahan Ria Ricis dengan Teuku Ryan tersebut akan segera berakhir di meja hijau dan bahkan sidang perdana keduanya akan dilaksanakan dalam waktu dekat. Padahal, keduanya sudah menjalin rumah tangga selama 2 tahun. 

Paula Verhoeven Ingin Waktu Lebih Banyak Bersama Anak, Baim Wong: Rumah Saya Terbuka 24 Jam
Paula Verhoeven

Heboh! Ibunda Paula Verhoeven Unggah Sindiran Soal Kebusukan

Prahara rumah tangga Baim Wong dengan Paula Verhoeven saat ini tengah ramai dibahas, saat proses perceraian mereka masih bergulir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. 

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2025