Muncul Video Diduga Cium Pria Lain, Putri Anne Pernah Sapa Husband ke Pria Ini

Putri Anne dan Rishi Bharwani
Sumber :
  • IG @ananneofficial1990

JAKARTA – Putri Anne, kembali menjadi sorotan media sosial setelah beredar video yang diduga menunjukkan momen berciuman dengan seorang lelaki. Dalam video tersebut, Putri Anne terlihat mencium bibir lelaki berkepala botak dan berjenggot tebal. 

Terkuak! Penyebab Kematian Pria Ditemukan Tewas di Depan TPU Menteng Pulo

Serta terdapat foto yang juga menunjukkan Putri Anne mencium kening lelaki tersebut. Scroll lebih lanjut ya.

Identitas lelaki tersebut masih menjadi misteri, karena wajahnya hanya terlihat dari samping dalam rekaman tersebut. Seiring dengan viralnya video tersebut, muncul kembali rekaman siaran langsung dari akun TikTok Putri Anne.

Mayat Pria dengan Kepala Pecah Ditemukan di Depan TPU Menteng Pulo

Dalam siaran tersebut, Putri Anne menyapa Rishi Bharwani sebagai suaminya. Rishi Bharwani, yang sebelumnya dikabarkan dekat dengan Putri Anne, disebut-sebut sebagai pasangan hidupnya.

Sakit Hati Dibilang Anak Haram, Pria di Asahan Bunuh Tetangganya

Rishi Bharwani, yang kerap terlihat berlibur bersama Putri Anne, juga diakui dalam rekaman siaran langsung tersebut. Putri Anne menyapa Rishi Bharwani dengan penuh keakraban dan bahkan merujuk padanya sebagai "husband."

"Hai Rishi Bharwani. Hai husband, hai husband," sapa Putri Anne pada pertengahan Desember 2023 lalu.

Putri Anne

Photo :
  • IG @anneofficial1990

Dalam siaran tersebut, Putri Anne dan Rishi Bharwani mengumumkan resolusi untuk tahun 2024, menyatakan keinginan mereka untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan kuat bersama-sama.

"Resolusi 2024, oke aku bikin resolusi 2024 dengan Rishi. I dont know why, tapi kita mau jadi orang yang lebih baik dan kuat," katanya.

Meskipun dalam kesempatan sebelumnya Putri Anne menegaskan, Rishi Bharwani hanya seorang teman, kini kedekatan mereka terlihat lebih dari sekadar pertemanan. Mereka sering menunjukkan kemesraan mereka di media sosial, termasuk momen-momen bersama selama liburan pada akhir tahun 2023.

"Semua yang kalian lihat di medosos adalah teman-teman, semuanya teman-teman. Aku bahagia dengan teman-temanku, karena mereka selalu mendukung dan mencintaiku," ujar Putri Anne pada Agustus 2023 lalu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya