Pinkan Mambo Siap Punya Banyak Anak dari Arya Khan
- Instagram @lambe_turah.
JAKARTA – Kabar mengejutkan datang dari Pinkan Mambo. Penyanyi tersebut telah mengambil keputusan untuk menikah kembali.
Yang menarik perhatian adalah pasangan hidupnya kali ini, yakni Arya Khan, seorang TikToker dan penjual singkong yang tidak memiliki ketenaran seperti suaminya sebelumnya. Scroll lebih lanjut ya.
Pinkan Mambo, yang biasanya dikenal dengan gaya hidup glamor, seperti telah menyesuaikan diri dengan kehidupan simpel Arya Khan. Bahkan, ia turut serta membantu suaminya dalam usaha menjual singkong.
Meskipun terdapat perbedaan agama antara keduanya, Arya Khan menegaskan bahwa Pinkan telah memeluk agama Islam. Meski begitu, pasangan ini memilih untuk tidak membahas lebih lanjut mengenai isu sensitif ini.
"Perbedaan agama, kita nggak mau bahas panjang lebar, agama ini sensitif ya," kata Arya Khan, seperti dilansir dari salah satu tayangan YouTube pada Minggu, 31 Desember 2023.
Berbicara mengenai rencana memiliki keturunan, Pinkan Mambo terlihat tidak terpengaruh oleh faktor usia. Ia menyatakan, dirinya dan sang suami memiliki keinginan untuk memiliki anak bersama.
Mengenai jumlah anak yang diinginkan, Pinkan Mambo bahkan menyatakan kesiapannya untuk memiliki hingga empat anak dalam waktu satu bulan.
"Kita mau (anak) sebanyak-banyaknya," ungkap Pinkan Mambo dengan semangat.
"Kalau bisa satu bulan kita empat anak, dikembarin aja," lanjutnya.
Meski memiliki keinginan besar untuk memperluas keluarga, Pinkan Mambo tetap memperhatikan kesehatannya. Ia berkomitmen untuk menyesuaikan keinginannya dengan kemampuan tubuhnya selama hamil dan persalinan.
Menjadi ibu banyak anak dianggap sebagai sumber kebahagiaan bagi Pinkan Mambo. Oleh karena itu, ia berdoa kepada Tuhan agar segera dikaruniai momongan.
Tidak hanya menyukai memiliki banyak anak, ternyata Pinkan Mambo juga menikmati proses kehamilan. Ia mengakui bahwa kehamilan merupakan pengalaman yang membahagiakan baginya.
"Banyak anak itu kita senang," ujar Pinkan.
"Kita lagi minta Tuhan, mudah-mudahan cepat hamil. Karena aku suka hamil," tambahnya.