Selamat! Roby Geisha Umumkan Telah Resmi Menikah

Roby Geisha dan Hanna Hanifa
Sumber :
  • IG @roby_geisha

JAKARTA – Kabar bahagia datang dari Roby Satria atau yang lebih dikenal dengan Roby Geisha. Melalui unggahan di Instagram pribadinya, Roby mengumumkan saat ini dirinya telah resmi menikah dengan wanita pujaan hatinya yang diketahui bernama Hanna Hanifa.

Perjalanan Cinta Christine Hakim dan Jeroen Lezer, Dinikahkan Mendadak di Mekkah Gegara Kekunci di Kamar

Dalam Instagram pribadinya, Roby mengunggah video yang menampilkan acara pernikahannya dengan Hanna. Dalam video itu, Roby dan Hanna tampil serasi dalam balutan busana pernikahan berwarna cream muda yang dipadukan dengan kain batik. Dekorasi tempat pernikahan dipenuhi bunga berwarna putih. Scroll lebih lanjut ya.

Pernikahan Roby dengan Hanna digelar pada Sabtu, 23 Desember 2023. Namun ia mengumumkannya beberapa hari setelahnya.

Kini Sah Secara Agama dan Negara, Mahalini dan Rizky Febian Akhirnya Punya Buku Nikah

"Ya Allah sesungguhnya aku mohon kepadamu kebaikan dirinya dan kebaikan yang engkau tentukan atas dirinya," tulis Roby sebagai caption dalam unggahannya itu dikutip VIVA, Selasa, 26 Desember 2023.

Rizky Febian dan Mahalini Nikah Ulang, Keluarga Hadir Menyaksikan

"@hanifahanna_ (emoji hati berwarna merah) 23-12-2023  #rencanahebatgeisha," tambahnya.

Tidak hanya video, gitaris band Geisha itu juga mengunggah foto-foto pernikahannya dengan Hanna. Salah satu foto menunjukkan keduanya tengah berpose ke arah kamera sambil memegang buku nikah. Pasangan pengantin itu tersenyum ke arah kamera.

Roby Geisha dan Hanna Hanifa

Photo :
  • IG @roby_geisha

"Ya Allah berkahilah aku dalam permasalahan keluargaku. Berkahilah keluargaku dalam permasalahanku. Berilah mereka rezeki dariku, dan berilah aku rezeki dari mereka," tulis Roby.

Unggahan tersebut dibanjiri doa dari sahabat, orang terdekat dan warganet. Mereka turut bahagia dalam kabar tersebut.

"Selamat dan Turut berbahagia Roby & Hani semoga bertambah bahagia,Berkah,Harmonis dan Langgeng selama nya Aamiin Aamiin Aamiin," tulis Bu Acin

"Barakallah by.. Sakinah mawaddah warrohmah dunia akhirat.. Aamiin ya Allah," ujar lainnya.

"Amiin allah huma amiin , smga lnggeng dn bahagia slalu , smga cpt diberi momongan , amiin allah huma amiin," komentar netizen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya