Soal Cerai dengan Ammar Zoni, Ini Tiga Poin yang Diajukan Irish Bella
- Instagram @irishbella_
VIVA Showbiz – Kabar mengenai perceraian Irish Bella dengan Ammar Zoni hingga kini masih ramai dibahas. Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Irish menggugat cerai Ammar ke Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat pada 6 November 2023.
Hingga kini, proses perceraian itu masih bergulir. Nurul Amalia selaku Kuasa Hukum dari Irish Bella blak-blakan mengenai gugatan yang ajukan oleh Irish ke pengadilan. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Pertama, Irish mengajukan gugatan cerai. Selain gugatan cerai, kedua adalah Irish meminta hak asuh anak. Diketahui, Irish dan Ammar menikah pada 2019, saat ini mereka dikaruniai dua orang anak.
"Yang pertama tentang perceraian, kedua hak asuh anak. Untuk ditetapkan hak asuh ke mbak Irish sebagai ibunya," kata Nurul Amalia di kawasan Cinere, Depok, Senin, 18 Desember 2023.
Poin ketiga adalah Irish juga menuntut terkait nafkah anak. Sebagai ayah, Ammar diminta untuk tetap memberi nafkah kepada kedua anaknya.
Nurul menegaskan hanya tiga poin itu yang diajukan Irish dan tidak ada yang lainnya.
"Kemudian menuntut terkait dengan nafkah anak karena itu satu kesatuan ya antara nafkah dan hak asuh anak. Hanya tiga poin sih yang dituntut mbak Irish. Jadi selebihnya gak tuntutan lain," kata Nurul.
Untuk mekanisme Ammar memberi nafkah, Nurul belum bisa memberi penjelasan karena sidang pun masih berjalan. Terkait berapa nominal nafkah yang harus dikeluarkan Ammar untuk anak-anaknya, Nurul enggan membeberkan.Â
"Oh iya itu nanti tergantung putusan ya dari pengadilan terkait pemberian nafkah itu," kata Nurul Amalia.
"Tidak bisa disebutkan (nominal nafkah) karena ini bagian dari persidangan tertutup untuk umum dan kami menghargai itu," tambahnya.
Sebagai informasi, saat proses perceraian itu masih bergulir di pengadilan, Ammar kembali tersandung kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
Ammar diamankan pada 12 Desember 2023 oleh pihak kepolisian dari Polres Metro Jakarta Barat.
Ini merupakan kali ketiga Ammar ditangkap karena kasus yang sama. Pertama pada tahun 2017 lalu, kedua pada Maret 2023.
Ammar bebas pada tanggal 4 Oktober 2023. Kurang lebih dua bulan setelah bebas, Ammar kembali ditangkap.Â