Pernikahan Adiba Khanza dengan Egy Maulana Penuh Tangisan

Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri.
Sumber :
  • Instagram

JAKARTA – Adiba Khanza Az-Zahra dengan Egy Maulana Vikri telah resmi menikah. Pernikahan itu digelar pada hari ini, Minggu, 10 Desember 2023, di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Sebagai informasi, Adiba adalah putri Umi Pipik dan almarhum Ustaz Jefri Al Buchori (Uje). 

Denny Darko Ramal Hubungan Abidzar dengan Sintya Marisca, Wanti-wanti Netizen Soal Hal Ini

Saat ditemui awak media, Penghulu dari KUA Kebayoran Baru, Basirun menjelaskan bahwa prosesi akad nikah berjalan dengan lancar. Adik dari Adiba, Abidzar menjadi wali dalam pernikahan itu. 

Egy Maulana Vikri bersama Adiba Khanza.

Photo :
  • IG @adiba.knza
Bintangi Film A Business Proposal, Ini Reaksi Abidzar Al Ghifari Saat Dibandingkan dengan Pemeran Versi Korea

"Alhamdulillah lancar," kata Basirun ditemui usai prosesi akad nikah.

"Alhamdulillah saksi ada, dari pihak laki-laki dan perempuan ada. Walinya adik kandungnya, Abidzar," tambahnya.

Wow! Abidzar Al Ghifari Jadi Cameo di Film Thailand '404 Run Run'

Basirun juga menjelaskan bahwa prosesi akad nikah itu berjalan lancar. Diungkap Basirun, perasaan sedih dan haru juga sangat terasa dalam acara pernikahan itu.

"Ya sedih dikarenakan tidak ada orang tua (Uje), sudah ditinggalkan karena mungkin mereka sedih. Kata saya yang penting doakan orang tua, sebagai anak saleh ya doakan kedua orang tua," kata Basirun.

Abidzar juga meneteskan air mata bahagia dalam acara pernikahan adiknya itu. Tidak hanya Abidzar, Umi Pipik juga menangis.

Pernikahan Adiba Khanza dan Egy Maulana.

Photo :
  • Instagram

"Kebetulan nangis (Abidzar). Kebetulan saya, ya artinya saya sedikit menenangkan karena mungkin mereka syok, ibunya waktu izin nikah nangis, dia nangis juga," ucap Basirun. 

Sebagai informasi, Egy meminang Adiba dengan mas kawin atau mahar berupa 46 gram logam mulia, 14 gram perhiasan emas, dan uang sebedar 1.210 euro.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya