Berduka Atas Meninggalnya Yayu Unru, Dian Sastro: Sampai Ketemu Kembali di Tempat Terindah

Aktris Dian Sastrowardoyo
Sumber :
  • instagram.com/therealdisastr/

JAKARTA – Dunia hiburan Tanah Air saat ini sedang berduka. Aktor senior, Yayu Unru meninggal dunia pada hari ini, Jumat, 8 Desember 2023. Yayu meninggal dunia di usia 61 tahun setelah mengalami serangan jantung sebanyak dua kali hingga dirawat di rumah sakit.

Ikut Tren Makan Anggur di Kolong Meja saat Tahun Baru, Aksi Dian Sastro Tuai Pro Kontra

Kepergian Yayu Unru membuat sederet artis Tanah Air merasa berduka. Salah satunya adalah Dian Sastrowardoyo. Melalui Instagram Story, Dian mengunggah foto Yayu Unru dengan nuansa hitam putih. Scroll untuk tahu info lengkapnya.

Melalui caption yang ditulis, Dian menyampaikan perasaan berdukanya dan memberi doa terbaik kepada Yayu Unru. Dian menyampaikan salam perpisahan. 

619 Nyawa Melayang Akibat Kecelakaan di Jakarta dan Sekitarnya Sepanjang 2024

"R.I.P. Om i love you om. Selamat jalan om, sampai ketemu kembali di tempat terindah," tulis Dian Sastro dikutip VIVA.

Meninggal di Usia 100 Tahun, Ini 8 Rahasia Hidup Sehat Jimmy Carter Sampai Bisa Berumur Seabad

Selain Dian Sastro, aktris Sheila Dara juga mengungkapkan perasaan berdukanya dalam unggahan di Instagram Story. Istri dari penyanyi Vidi Aldiano itu mengunggah foto Yayu Unru.

Melalui caption dalam unggahannya, Sheila Dara menyampaikan bahwa Yayu Unru adalah salah satu aktor sekaligus pembimbing favoritnya. Tidak lupa Sheila juga memberi doa terbaik. 

"salah satu aktor dan pembimbing favoritku. rest in love, mas Yayu," tulis Sheila Dara.

Aktris Tissa Biani juga merasa sangat berduka atas meninggalnya Yayu Unru. Ia mengunggah video ke Instagram yang menampilkan Yayu Unru tengah memberi ucapan selamat ulang tahun untuk dirinya. 

"Guruku @yayuunru Innalilahi Wainnailaihi Rojiun Ya Allah di hari yang baik ini, berikan tempat Jannah untuk guruku. Dia sangat baik Ya Allah," tulis Tissa Biani sebagai keterangan dalam unggahannya.

Evakuasi jenasah WN Korea Selatan Kyung Dam Oh yang meninggal saat mendaki Gunung Agung.

Sempat Hilang saat Mendaki Gunung Agung, WN Korea Selatan Ditemukan Meninggal Dunia

Warga Negara Asing (WNA) asal Korea Selatan, sempat dikabarkan hilang saat mendaki Gunung Agung ditemukan meninggal dunia. Tim SAR Gabungan menemukan Kyung Dam Oh (31), d

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025