BCL Unggah Foto Keluarga Baru Bareng Tiko dan Noah, Netizen Ancam Soal Ini

Tiko, Noah Sinclair, dan BCL
Sumber :
  • IG @itsmebcl

JAKARTA  –  Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana telah resmi menikah pada Sabtu 2 Desember 2023. Pernikahan tersebut terus menjadi sorotan publik, pasalnya keluarga mendiang Ashraf yakni ayah dan ibu serta adik Ashraf Sinclair hadir dalam acara tersebut. 

Outfit Fuji Saat ke Gedung DPR RI Dinyinyir Netizen: Kalah Sama Member aespa

Dalam acara tersebut adik mendiang Ashraf, Aisha Sinclair menjadi pengiring pengantin dalam prosesi akad nikah. Sementara itu dalam prosesi akad nikah Bunga dan Tiko sempat melakukan sungkem kepada ayah dan ibu mendiang Ashraf, Mohammed Anthony John Sinclair dan Khadijah Abdul Rahman Sinclair. Scroll lebih lanjut ya.

Tiga hari berlalu usai acara akad nikah dan resepsi yang digelar di resort AmanKila di kabupaten Karangasem Bali. Baik Bunga Dida (panggilan akrab ibunda Ashraf) dan Aisha terlihat mengunggah momen menarik selama acara saklar tersebut.

Nagita Slavina Dihujat Usai Kedapatan Makan Bagel Tak Halal di Korea, Netizen: Dia Gak Pernah Salah!

Sore hari ini, Bunga terlihat mengunggah foto dirinya bersama dengan Tiko dan Noah Sinclair usai prosesi akad nikah. Dalam foto itu terlihat Noah diapit oleh Tiko dan Bunga Citra Lestari.

Tersenyum Saat Jennifer Coppen Cerita Kecelakaan Maut Dali Wassink, Aisar Khaled Dituding Tak Berempati

Selain foto keluarga barunya, Bunga Citra Lestari juga mengunggah foto usai akad nikah dengan keluarganya, keluarga Ashraf dan keluarga Tiko Aryawardhana.   

Family,” tulis Bunga di akun instagramnya.

BCL dan Tiko

Photo :
  • IG @itsmebcl

Sementara itu, Aisha Sinclair juga mengunggah foto Bunga, Tiko dan Noah bersama dengan keluarga mendiang Ashraf usai akad nikah. Selain itu juga Aisha mengunggah foto resepsi pernikahan Unge dan Tiko. Bunga terlihat menggunakan gaun putih, sementara Tiko menggunakan tuksedo putih. Sedangkan ibunda Ashraf menggunakan baju kurung berwarna merah sedangkan dua anak perempuan Dida menggunakan gaun berwarna gold.

New family portrait P.S Noah missing for the night shoot ,” tulis Aisha.

Sementara itu, Dida Sinclair sendiri sempat mengunggah video rekaman prosesi sungkeman Bunga Citra Lestari dengannya dan suaminya. Dalam unggahan itu, Dida memberikan caption singkat nan menyentuh.

For every ending, there is a new begining (Setiap akhir akan ada awal yang baru),” tulis Dida.

BCL

Photo :
  • IG @itsmebcl

Sontak saja unggahan ketiganya terkait momen akad nikah yang digelar secara privat di Bali tersebut langsung menuai banyak komentar netizen. Tak sedikit dari netizen yang memberikan sanjungan kepada sikap orang tua almarhum Ashraf Sinclair itu.

Bener-bener kayak sinetron ya. Seribu satu mertua kayak gini,” komentar netizen.

Beneran mewek semoga bisa memiliki hati semulia Umi dida nantinya kelak memiliki menantu,” ungkap lainnya.

Dear ibu Dida Sinclair saya tidak tau kamu secara langsung tapi saya followersmu. Saya kagum dan tersentuh melihat ketulusanmu dan keluargamu terhadap BCL,” ujar netizen lain.

Bunga adalah orang paling beruntung di dunia ini,” ungkap lainnya. 

Sementara itu dalam unggahan BCL bersama Tiko dan Noah, tak sedikit dari netizen yang memberikan apresiasi terhadap putra bungsu BCL dan mendiang Ashraf.

Noah hati kamu begitu lembut. God bless you,” ujar netizen.

Tak hanya itu saja, netizen juga mengancam sosok Tiko jika kemudian hari menyakiti Bunga dan Noah.

Mas Tiko kalau sampai berani macem-macem yang maju netizen Indo dan malay,” ancam netizen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya