Jefri Nichol Ungkap Makan Daging Babi, Ini Respons Ustaz Derry Sulaiman

Ustaz Derry Sulaiman
Sumber :
  • IG @derrysulaiman

JAKARTA – Aktor Jefri Nichol sempat membuat geger pengguna media sosial terkait pernyataannya saat tampil dalam podcast yang dipandu Vincent dan Desta. Dalam podacst tersebut, Jefri Nichol mengaku mengonsumsi daging babi. 

Jefri Nichol Tiduri 20 Wanita, Tapi Masih Kalah Jauh dari Legenda NBA Dennis Rodman, Penisnya Sampai ....

Dijelaskan Jefri Nichol dirinya mengonsumsi daging babi itu untuk menjadi salah satu caranya dalam menaikkan berat badannya sebanyak 10 kg. Scroll lebih lanjut ya.

"Gue naikin berat badan sampai 10 kg. Banyak makan daging sih, beberapa iya babi," kata dia.

Terpopuler: Bagian Sensitif Cewek yang Bikin Jefri Nichol Turn On, Psikolog Kritik Baim Wong

Hal ini tak membuat Vincent dan Desta terkejut karena mengira bahwa Jefri Nichol adalah seorang non-muslim. Namun, kekasih Maria Theodore itu kemudian membuat Desta kaget saat mengaku bahwa dirinya memeluk agama Islam. 

Suka Gaya Nyentrik, Jefri Nichol Punya 70 Koleksi Sepatu

Sontak saja pengakuan Jefri Nichol yang mengonsumsi daging babi itu langsung menuai banyak reaksi publik. Tak terkecuali dari pendakwah kenamaan ustaz Derry Sulaiman. Melalui akun TikToknya, ustaz Derry Sulaiman mengingatkan tentang hukum umat muslim mengonsumsi daging babi.

"Jadi ada video viral di sebuah podcast, ada artis yang mengaku makan babi, dan dengan bangganya dia mengaku makan babi. Semua orang tahu hukum babi, bahkan non muslim pun tahu babi itu haram," ujar Ustaz Derry Sulaiman

Jefri Nichol

Photo :
  • Tangkapan Layar: YouTube

Dijelaskannya lebih lanjut, bahwa dalam Islam sudah tertulis jelas hukum mengonsumsi daging babi adalah haram. Dimana sesuatu yang haram, harus ditinggalkan.

"Di dalam Islam sudah jelas, yang haram sudah jelas haramnya, yang halal sudah jelas halalnya. Ada di antara halal dan haramnya namanya syubhat dan Nabi perintahkan, Islam memerintahkan kalau perkara syubhat ditinggalkan," ujarnya.

Sementara itu, ustaz Derry Sulaiman menyinggung untuk umat muslim tidak membanggakan sesuatu aib di hadapan banyak orang.

Ustaz Derry Sulaiman

Photo :
  • IG @derrysulaiman

"Allah SWT zat yang menutupi aib sudah tertutup aib kita, tutupi aib itu dan enggak usah diceritakan ke orang, enggak usah dibanggakan," jelasnya.

Lebih lanjut, diungkapnya jika ada orang yang bangga dengan aib atau dosa-dosanya, dalam Alquran, orang itu disebut fasik. Fasik adalah  istilah yang merujuk pada orang yang melanggar ketaatan terhadap Allah SWT dan Rasul Allah

"Jadi orang yang terus menerus berbuat dosa dan bangga dengan dosa-dosanya itu fasik. Dia tetap Islam, itu tidak membuat keluar dari Islam, karena dia masih yakin dengan Allah dan Rasulullah SAW. Tapi berbuat maksiat dan menceritakan kemaksiatan adalah sebuah kebodohan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya