Haji Faisal Akui Hubungan dengan Doddy Sudrajat Tak Baik: Dia Mengeluarkan Kata-kata Kurang Pantas

Haji Faisal dan Dewi Zuhriati.
Sumber :
  • Youtube

JAKARTA – Hubungan besan antara orangtua mendiang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, yakni Doddy Sudrajat dan Haji Faisal sudah lama diketahui tidak terjalin baik. Haji Faisal pun mengakui sudah tidak ada komunikasi di antara mereka terlebih mereka sempat berebut hak asuh Gala hingga persoalan harta peninggalan Vanessa.

Tahu Rasanya Gak Punya Ibu, Mayang Nasihati Lolly: Surga Itu di Telapak Kakinya

Dalam tayangan Youtube Diarey bersama Rey Utami, Haji Faisal yang didampingi istrinya blak-blakan sudah tak saling berbicara sejak masalah di pengadilan.

Ibu dan Ayah Fuji

Photo :
  • IG @dewizuhriati
Fuji Dibully Netizen Kepergok Nge-Vape Saat Live, Haji Faisal: Santai Aja..

"Sejauh ini kita hanya menjalankan apa yang menjadi kewajiban kita kepada cucu," ucap Haji Faisal.

Terkait hubungan keluarga Doddy dengan Gala, pria yang menjadi caleg DKI Jakarta Dapil 10 itu mengaku memberi kesempatan itu kepada Mayang, adiknya Vanessa, untuk menemui Gala.

Haji Faisal Singgung Soal Pertemanan Kurang Pas Usai Heboh Fuji Ketahuan Nge-Vape

"Saya berharap dia dulu yang menemui Gala tapi mereka tidak ada perhatian ya kita mau apa," ujarnya.

Sementara untuk Doddy Sudrajat, Haji Faisal mengatakan agak berat mengizinkan. Sebabnya, Doddy selama ini banyak mengumbar cerita di luar yang membuat keluarganya malu.

"Sehingga untuk bertemu kita, untuk datang mungkin agak berat," tambah ayah dari Fuji itu.

Istri Haji Faisal, Dewi Zuhriati pun menambahkan bahwa Doddy sudah membuat perkataan yang tidak baik terhadap keluarganya.

Doddy Sudrajat dan Mayang

Photo :
  • VIVA/Agus Setiawan

"Sedangkan kita belum bergaul dengan kita. Dia belum tahu dengan kita sehingga dia mengeluarkan hal-hal yang menurut kita kurang pantas," timpal Haji Faisal.

Haji Faisal pun mengatakan bahwa sejak menikah pun Doddy Sudrajat hanya beberapa kali saja menemui anak dan cucunya. Itulah sebabnya yang membuat mereka tidak akrab.

Namun demikian, meski tidak mengenal dekat tapi Doddy Sudrajat, menurut Haji Faisal, berani mengeluarkan kata-kata tidak pantas. Karena itulah, Haji Faisal menuntut Doddy Sudrajat untuk menyelesaikan hal itu untuk memperbaiki hubungan mereka.

"Kalau dengan Mayang saya tidak ada masalah. Kalau dia mau datang lihat Gala ya gak mungkin kita halangi. Tapi kalau pihak yang bermasalah yang sudah melontarkan kata-kata yang kurang pantas ke kita, tentu kita maunya itu di-clear-kan dulu. Apa alasan dia mengeluarkan itu?" kata Haji Faisal.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya