Motif Leon Dozan Hina Institusi Polri, Kini Minta Maaf dan Siap Bertanggung Jawab

Leon Dozan
Sumber :
  • Instagram @leondozan.official

Jakarta – Seperti diketahui baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan aktor Leon Dozan yang menghina pihak kepolisian. Kapolsek Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro menyebut bahwa motif sang artis berkata hal itu karena faktor cemburu dan emosi.

Cerita Mahfud MD Ditinggal Semua Pengawalnya saat Kasus Cicak vs Buaya, Hingga Akhirnya Dibantu Luhut

Bukan hanya itu, Kombes Susatyo Purnomo juga menyebut bahwa Rinoa Aurora sempat mengatakan bahwa dirinya akan melaporkan kejadian tersebut kepada polisi. Akibatnya, Leon Dozan tersulut emosi mendengar hal tersebut. 

"Di bawah faktor emosi dan yang bersangkutan cemburu karena korban mau lapor polisi sehingga tersangka menantang korban melapor dengan umpatan-umpatan kepada institusi polri," kata Kombes Susatyo Purnomo saat menggelar Press Release. 

Dewi Gita Ungkap Perseteruan dengan Dewi Perssik, Gegara Dicium Armand Maulana

Leon Dozan

Photo :
  • Instagram @leondozan.official

Seperti diketahui, Leon Dozan sendiri saat ini telah diamankan di Polres Jakarta Pusat. Ia juga mengatakan permintaan maaf kepada institusi Polri dan siap untuk bertanggung jawab atas masalah yang telah diperbuat. 

Respons Polri soal Putusan MK Terkait Hukuman ke Aparat Tak Netral di Pilkada

Pria berusia 26 tahun itu juga telah dilaporkan dengan pasal 207 KUHP atas penghinaan institusi. Ia mengaku khilaf karena sudah menghina institusi. Leon Dozan juga mengucapkan permintaan maaf kepada keluarga Rinoa. 

"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Yang terhormat Pak Kapolri, saya minta maaf karena saya sudah melakukan kesalahan telah mengata-ngatai institusi Polri. Saya khilaf atas perbuatan saya dan saya menyesal," kata Leon Dozan.

Leon Dozan

Photo :
  • Instagram @leondozan.official

"Untuk Rinoa dan keluarga saya minta maaf. Siap (bertanggung jawab)," tegas Leon Dozan. 

Sementara itu, Willy Dozan yang merupakan ayah dari Leon juga memohon permintaan maaf kepada semua pihak karena sang anak sudah membuat gaduh. Ia berharap masalah tersebut cepat selesai. 

"Mohon doanya teman-teman agar masalah ini selesai dengan baik. Kami pihak dari orang tua, mohon maaf atas kegaduhan ini,” ungkap Willy Dozan. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya