Pamer Minum Kopi Mahal, Denise Chariesta Dituding Pro Israel

Denise Chariesta
Sumber :
  • IG @denisechariesta91

VIVA Showbiz – Denise Chariesta kembali menuai sorotan netizen karena kehebohannya di media sosial. Pengusaha tersebut memang sering mempromosikan barang dagangannya yakni bisnis buket bunga dan pakaian yang saat ini sedang ia geluti. 

Israel Berlakukan Jam Malam dan Tutup Toko-toko di Kota Deir Istiya Tepi Barat

Akan tetapi, dalam salah satu unggahan terbaru Denise Chariesta di Instagram, ia justru mendapatkan kritik karena membuat konten sambil minum kopi yang harganya terkenal mahal dari merek Starbucks. 

Perusahaan kopi itu belakangan ini ramai diboikot masyarakat Indonesia karena diduga memberikan dukungan terhadap Israel yang sedang konflik dengan Palestina.

Ngamuk Anaknya Dihina Netizen, Jennifer Coppen: Gua Cari Lo!

Melihat Denise Chariesta terang-terangan meminum kopi dari merek tersebut, netizen lantas menudingnya sebagai orang pro Israel yang tak peduli dengan sesama di Palestina. Yuk simak artikel selengkapnya berikut ini.

Denise Chariesta

Photo :
  • IG @denisechariesta91
Kondisi Gaza Makin Memprihatinkan, Gerakan Cinta dan Peluk Palestina Digaungkan

Denise Chariesta mengawali video itu dengan sapaan kepada para netizen.

Sambil membuka gerbang rumahnya, Denise menyeruput kopi dari gelas dengan logo berwarna hijau tersebut.

"Selamat pagi, wah pagi-pagi enak, cerah gini ngopi. Sambil menghirup udara segar di pagi hari," ucap Denise Chariesta dalam video di Instagramnya, dikutip Sabtu 4 November 2023.

Denise Chariesta

Photo :
  • Instagram @denisechariesta91

Denise keluar rumah memakai piyama yang santai. Kemudian ia berjalan ke seberang rumah melihat adanya buket bunga lengkap dengan boneka beruang dan balon-balon yang menghiasinya.

Buket bunga berwarna merah muda itu disebut-sebut Denise sebagai buket milik orang kaya.

Pasalnya dengan desain yang unik nan elegan, buket bunga itu dijual seharga Rp10 juta. Apalagi terdapat boneka beruang yang berbahan sangat halus.

Denise Chariesta.

Photo :
  • Instagram @denisechariesta

"Nah guys, gue mau info ke kalian, bunga horang kaya harganya 10 jeti," katanya.

Alih-alih merespon promosi dagangan Denise, netizen justru gagal fokus dengan kopi yang diminum oleh Denise Chariesta di video tersebut.

Tidak sedikit yang menuding Denise Chariesta tidak punya rasa peduli terhadap saudara-saudara di Palestina yang terdampak perang.

Denise Chariesta.

Photo :
  • Instagram @denisechariesta

Ia bahkan disebut sebagai pro Israel lantaran tidak ikut memboikot merk tersebut.

"Hmmm sengaja banget ya pamer minuman kopi yang ladi disedihkan di seluruh dunia. Kenapa mesti seperti ini," komentar seorang netizen.

"Orang pada respect ke Palestina ini kayak malah ngedukung Israel minum starbucek, kali ini kontennya aku ngga suka," kata yang lainnya.

"Tumben minum kopi pro Israel," komentar netizen.

"Fokus minumannya, unfoll aja ya," timpal lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya