Melly Goeslaw Targetkan Rp1 Miliar untuk Bantu Palestina

Melly Goeslaw
Sumber :
  • IG @melly_goeslaw

JAKARTA – Gaza, Palestina, tengah mengalami serangan hebat dari militer Israel, dan banyak cara telah ditempuh oleh individu dan komunitas internasional untuk membantu warga Gaza yang terkena dampaknya. Salah satu tokoh publik yang ikut berkontribusi adalah Melly Goeslaw.

Israel Lancarkan Serangan Fajar di Khan Younis, Tewaskan Kepala Polisi Gaza dan Wakilnya

Melalui upaya bersama dengan menjual barang-barang branded preloved dan menggalang sumbangan melalui platform kitabisa.com, Melly Goeslaw berhasil mengumpulkan donasi signifikan. Scroll lebih lanjut ya.

Melalui akun Instagram pribadinya beberapa jam yang lalu, Melly Goeslaw mengumumkan jumlah donasi yang berhasil dikumpulkan, yang saat ini telah mencapai angka sebesar Rp752 juta. Dalam video yang ia unggah, Melly Goeslaw menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada semua yang telah bersedia berdonasi untuk Palestina melalui usaha preloved dan tautan kitabisa.com.

UNRWA Bersiap Stop Operasinya di Gaza dan Tepi Barat karena UU Israel

"Temen-temen terima kasih sekali banget banget untuk semua yang sudah berdonasi untuk Palestina melalui preloved aku dan link kitabisa.com. Sampai detik ini sudah terkumpul Rp752 juta lebih," kata Melly Goeslaw dalam video yang diunggah di Instagram.

Hamas Ajukan Gencatan Senjata Tanpa Syarat Selama Sepekan, Menurut Media Israel

Melly Goeslaw juga menjelaskan bahwa banyak yang bertanya apakah ia akan melanjutkan inisiatif preloved atau tidak. Sementara ini, ia mengungkapkan bahwa sesi preloved akan ditutup sementara waktu, dikarenakan kesibukannya sedang berada di tengah proses syuting di Jogja.

"Aku kebetulan lagi syuting di Jogja jadi untuk preloved saat ini belum bisa," ucapnya.

Melly Goeslaw.

Photo :
  • Instagram @melly_goeslaw.

Namun, Melly Goeslaw tetap membuka opsi bagi mereka yang ingin berkontribusi melalui tautan Kitabisa yang ia kampanyekan. Ia memberikan pesan penting agar donatur berhati-hati dalam melakukan transfer donasi, untuk memastikan bahwa mereka mengikuti tautan yang benar.

"Kalian masih bisa berdonasi untuk Palestina melalui link yang aku kampanyekan. Linknya ada di bio aku, hanya link itu. Di luar dari link itu, itu di luar tanggung jawab aku, hati-hati ketipu," kata Melly Goeslaw.

Ia telah menetapkan target donasinya sebesar Rp1 miliar. Pengumuman Melly Goeslaw mengenai hasil penggalangan dana ini juga memicu respon positif dari netizen, yang mengapresiasi dan mendukung langkah yang telah diambil oleh musisi terkenal ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya