Suami Muzdalifah Disebut Mirip AHY, Netizen: Lebih Ganteng Mas Fadel

Muzdalifah dan Fadel Islami.
Sumber :
  • Instagram

JAKARTA – Muzdalifah membagikan potret suaminya yang bernama Fadel Islami di Instagram. Ia menjawab pertanyaan netizen yang merasa wajah Fadel Islami terlihat mirip dengan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Potret Jennifer Dunn Liburan dengan Keluarga Curi Perhatian, Netizen Ramai Bahas Hal Ini

Muzdalifah membuat kolase dengan menyandingkan foto sang suami dan AHY. Menurut mantan istri pedangdut Nassar itu, banyak netizen yang mengomentari foto kebersamaannya dengan Fadel Islami dan menyebutnya sangat mirip dengan AHY. Maka dari itu, Muzdalifah membuat kolase foto mereka agar netizen bisa menilainya dengan jelas.

Fadel dan Muzdalifah

Photo :
  • VIVA/Yasmin Karnita
Viral Momen BCL Nangis Sesengukan Dengar Lagu Selamat Jalan Kekasih, Netizen: Cintanya Habis di Almarhum Ashraf

Tidak berharap terlalu muluk, Muzdalifah hanya berdoa supaya rezeki suaminya bisa mirip juga dengan AHY. Apalagi, diketahui Fadel Islami akan maju dalam pencalonan legislatif di tahun 2024 mendatang.

"Belakangan ini banyak banget yg komen dikolom Instagram dan tiktok aku kalau suami ku mirip dgn AHY @agusyudhoyono aku aminin dan semoga nasibnya juga sama," tulis Muzdalifah, dikutip Jumat 6 Oktober 2023.

Menko AHY Sebut HGB Pagar Laut di Tangerang Sudah Ada Sejak 2023

Foto yang dibagikan oleh Muzdalifah itu adalah foto selfie yang menampakkan wajah Fadel Islami dari dekat. Fadel terlihat memakai kemeja santai berwarna hijau. Rambutnya ditata rapi dan klimis. Ia juga memakai kaca mata gelap seperti gaya AHY pada foto yang disandingkan.

AHY terlihat memakai kaos berkerah dengan rambut klimis yang disisir ke belakang. Ia juga memakai kaca mata hitam dan memalingkan wajahnya sedikit ke arah kanan.

Meskipun sama-sama berkaca mata dan rambut yang ditata rapi, bentuk wajah Fadel Islam dan AHY memiliki perbedaan di mana Fadel terlihat lebih berisi dibandingkan dengan AHY.

Menanggapi unggahan tersebut, banyak netizen yang menyebut Fadel Islami terlihat lebih tampan dari pada AHY. Tidak sedikit juga yang memuji penampilan Fadel Islami karena ketampanan dan wajahnya membuat hati adem.

"Lebih ganteng bang Fadel di mata kita," kata seorang netizen.

"Malah lebih keren mas Fadel suaminya mbak Mus," kata yang lainnya.

"Kalau saya melihat mas Fadel lebih adem mbak. Bahagia selalu mbak," timpal lainnya.

Sebagai informasi, Muzdalifah dan Fadel Islami telah menikah pada April 2019 lalu. Ini adalah pernikahan ketiga kalinya bagi Muzdalifah setelah terakhir kali cerai dari King Nassar. Usia Muzdalifah dan Fadel Islami terpaut 15 tahun. Rumah tangga mereka juga tak luput dari masalah hingga sempat diduga akan berpisah lagi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya