Innalillahi, Denny Caknan dan Bella Bonita Sampaikan Kabar Duka
- Tangkapan Layar: Instagram
VIVA Showbiz – Kabar duka datang dari pasangan artis Denny Caknan dan Bella Bonita. Nenek dari Bella Bonita dikabarkan meninggal dunia pada Rabu, 4 Oktober 2023.
Kabar duka tersebut disampaikan langsung oleh Bella Bonita dan Denny Caknan melalui unggahan Instagram Story mereka. Keduanya juga hadir di rumah duka. Denny dan Bella yang mengenakan busana hitam tampak duduk di samping jenazah sang nenek. Scroll untuk informasi selengkapnya.
Bella me-repost Instagram Story dari salah satu kerabatnya yang mengabarkan berita duka tersebut.Â
"INNA LILLAHI WA INNA ILAIHI RAJIUN. TURUT BERDUKA CITA ATAS MENINGGALNYA NENEK SUPARTI, SEMOGA HUSNUL KHOTIMAH DAN SEGALA AMAL PERBUATANNYA DITERIMA ALLAH SWT," bunyi keterangan dalam unggahan itu dikutip VIVA, Kamis,5 Oktober 2023.
Bella juga tampak mengunggah foto keranda yang membawa jenazah sang nenek.
"Swargi langgeng ti. Terima kasih atas doa dan ucapan semuanya," tulis Bella Bonita disertai emoji hati berwarna putih dan bunga mawar merah yang layu.
Denny Caknan yang mengunggah kabar duka tersebut juga tampak menguatkan sang istri, Bella Bonita.
"KUAT NGGIH SAYANG @bellabonita_r.a Di tinggal mbah uti," tulis Denny Caknan.