Aktor Lee Seo Jin Putuskan Hengkang dari Hook Entertainment

Lee Seo Jin
Sumber :
  • Instagram @hook_entertainment

VIVA – Aktor Korea dan bintang top Lee Seo Jin berpisah dengan Hook Entertainment setelah 13 tahun bersama. Hal ini terjadi setelah, bintang seperti Youn Yuh Jung dan Lee Seung Gi mengakhiri kontrak jangka panjang mereka dengan agensi tersebut pada tahun lalu. 

Pada 28 September 2023, Hook Entertainment secara resmi mengonfirmasi postingan berita yang mengeluarkan pernyataan resmi mengenai hal yang sama. 

Dalam keterangannya, pihak agensi menyebutkan akan berakhirnya kontrak eksklusif mereka dengan aktor Running Man tersebut yang akan jatuh tempo bulan depan.

Pada 30 September 2023, kontrak eksklusif kami dengan aktor Lee Seo Jin akan berakhir. Kedua belah pihak memilih untuk tidak memperpanjang kontrak setelah melalui banyak pertimbangan dan pemikiran,” bunyi pernyataan tersebut dikutip VIVA Kamis, 28 September 2023.

13 tahun bersama

Lee Seo-jin

Photo :
  • Allkpop

Dikutip dari IntipSeleb, Lee Seo Jin diketahui melakukan debut aktingnya pada tahun 1999. Kemudian ia bergabung dengan Hook Entertainment pada tahun 2010. Setelah 13 tahun bersama, kini keduanya sepakat untuk mengakhiri kontrak.

Pihak Hook Entertainment mengucapkan terimakasih kepada Lee Seo Jin atas komitmen dan kerja kerasnya selaman ini.

Nanang Gimbal Ternyata Ambil Pisau dari Kandang Ayam Buat Bunuh Aktor Sandy Permana

Kami ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada Lee Seo Jin atas komitmen dan kerja kerasnya selama bekerja dengan Hook Entertainment. Dia memiliki harapan terbaik kami untuk sukses dalam usahanya di masa depan,” ujar pihak agensi.

Karya Lee Seo-jin 

Hampir Kepala 5! Transformasi Song Seung Heon Sejak Debut Hingga Kini Bikin Kagum, Netizen: The Real Vampire

Lee Seo-jin

Photo :
  • Soompi

Dikutip dari Pinkvilla, aktor veteran Lee Seo Jin pernah berakting di K-drama seperti Times, Trap, Wonderful Days, Soul, Marriage Contract, Since We Met, Her House, dan lain sebagainya. 

Nanang Gimbal Bakal Peragakan Detik-Detik Habisi Nyawa Aktor Sandy Permana

Selain itu, ia juga berakting dalam film seperti Ghost Taxi, I Love You, The Shameless, dll. Sementara itu, aktor 52 tahun itu hingga kini belum mengumumkan agensi barunya.

Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun

Rilis Pernyataan, Agensi Ungkap Kim Soo Hyun Alami Tekanan Psikologis Setelah Disebut Jadi Penyebab Kematian Kim Sae Ron

Dijelaskan oleh agensi bahwa saat ini sang aktor mengalami kecacuan dan kebingungan yang ekstrem menyusul dengan klaim Garo Sero Institute yang menyebut Kim Soo Hyun...

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2025