6 Tarif Endorse Anak Artis Indonesia, Putri Ria Ricis Sampai Bisa Beli Mobil Mercy
- Instagram @raffinagita1717
Jakarta – Ada banyak anak artis Indonesia yang sudah menerima endorse sejak masih bayi. Banyak dari artis Indonesia tersebut yang memperbolehkan anaknya untuk menjadi model endorse, bintang iklan, sampai brand ambassador untuk suatu produk.Â
Selain bisa ikut meraih penghasilan untuk bekalnya di masa depan, para artis ini juga ingin jika anak-anak mereka memiliki keberanian untuk tampil percaya diri di depan kamera. Nah, berikut ulasan mengenai tarif endorse anak artis Indonesia.Â
1. Rayyanza alias Cipung
Selain kehidupan yang lebih baik, para artis juga otomatis mendapatkan popularitas karena banyaknya sorotan dari masyarakat. Apalagi dengan kehadiran media sosial yang membuat selebriti bisa membuat konten sendiri yang tentu saja membawa penghasilan tambahan.Â
Memiliki gaya menggemaskan seperti bayi pada umumnya, Rayyanza memiliki kelebihan dari orang tuanya yang tersohor. Kelebihan ini membuat bayi yang akrab disapa Cipung itu memiliki endorse mahal. Raffi Ahmad menyebut bahwa tarif endorsenya setara gajinya selama 10 tahun.Â
2. Rafathar
Bukan hanya Rayyanza, putra sulung Raffi Ahmad ini juga kerap mendapatkan tawaran untuk menjadi bintang iklan. Sampai Rafathar mengaku ingin pensiun dan memilih bekerja di belakang kamera. Namun, dia seperti urung melakukan hal tersebut.Â
Beberapa waktu lalu, Rafathar bukan-bukaan soal tarif endorse yang diterima olehnya. Ia kedapatan sedang nego harga untuk mendapatkan endorse. Ia menyebut endorsenya itu Rp500 ribu tapi warganet terkejut dan menyebut bahwa endorsenya Rp30 juta.Â
3. Moana anak Ria Ricis
Ria Ricis baru saja membeli sebuah mobil mewah untuk sang anak, Moana. Mobil mewah Mercedez Benz tersebut dibeli Ria Ricis sebagai hadiah ulang tahun Moana yang pertama. Ia mengaku jika membeli mewah tersebut memakai uang Moana sendiri.Â
Istri Teuku Ryan itu mengaku bahwa Moana sudah bekerja sedari bayi sehingga sudah memiliki penghasilan sendiri. Irfan Hakim yang ada bersama Ria Ricis menyebut bahwa tarif sekali endorse putri pertama Ria Ricis itu bisa mencapai Rp250 jutaan.Â
Kesuksesan Baim Wong dan Paula Verhoeven sebagai seorang publik figur membuat Kiano Tiger Wong ikut-ikutan dilirik. Kedua orang tuanya itu bahkan sudah menerima tawaran endorse untuk Kiano. Selain itu, wajah Kiano juga kerap muncul di TV sebagai bintang iklan.Â
5. Ameena Hanna Nur Atta
Pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah mengaku sangat bersyukur karena anak semata wayangnya, Ameena Hanna Nur Atta sudah bisa menghasilkan uang sendiri. Hal ini diperoleh dari endorse hingga menjadi brand ambassador produk bayi.Â
Namun, belum diketahui berapa tarif endorse cucu Anang Hermansyah tersebut. Atta sendiri mengatakan bahwa nantinya uang hasil endorse Ameena menjadi brand ambassador akan ditabung sebagai investasi anak perempuannya itu.Â
6. Gempita Nora Marten
Sejak lahir, Gempi memang sudah berhasil menarik perhatian publik. Ia bahkan memiliki penggemar yang cukup banyak. Hal ini tentu saja membuat tawaran endorse putri Gading Marten itu semakin deras. Apalagi, saat ini dirinya sudah pandai mempromosikan sebuah produk.Â