Ibunda Amanda Zahra Geram, Tanggapi Arawinda Kirana Sebut Skandal Palsu dan Korban Pelecehan

Arawinda Kirana.
Sumber :
  • Instagram @arawindak

JAKARTA – Arawinda Kirana sempat menggegerkan publik lantaran dituding menjadi orang ketiga dalam pernikahan Amanda Zahra. Berita tersebut ramai dibicarakan pada pertengahan tahun 2022 lalu setelah salah satu akun instagram mengungkapnya.

Ada Aset Harta Janggal, Kepala BPJN Kalbar Dedy Mandarsyah Dipanggil KPK

Kini setelah satu tahun berlalu, Arawinda Kirana kembali membahas mengenai kasus yang sempat menyeretnya di tahun 2022 lalu. Arawinda sendiri diketahui sempat mengunggah karya film yang disutradarai dan ditulisnya yang berjudul Diam.

Dalam pernyataannya itu disebut bahwa film itu dibuat sebagai cerminan kasus kekerasan seksual yang dialaminya pada tahun 2022 lalu. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Viral Gegara Baca Alquran dengan Musik DJ Sambil Joget, Selebgram Aceh Langsung Minta Maaf

Selama ini kasusnya disamarkan oleh pelaku di bawah rangkaian cerita palsu yang direkayasa dan ditanam menggunakan kesenjangan uang dan dinamika kuasa. Demikian komentar yang diunggahnya di di akun instagram @dunianeti.

Klarifikasi Oknum Camat yang Kegep Sembunyikan Perempuan di Kolong Meja: Lagi Bahas Pelayanan...

"Aku tidak ngomongin 2 kasus berbeda. Ini 2 kasus yang sama. Dengan film aku, aku mengklarifikasi dan mengkonfirmasi bahwa tuduhan “skandal” yang dilemparkan ke aku tahun lalu itu palsu dan adalah sebenarnya kasus pemerkosaan yang terjadi kepada aku yang disembunyikan oleh pelaku," kata dia.

Ternyata komentar Arawinda di akun tersebut sampai ke telinga ibunda Amanda Zahra. Melalui akun instagram storiesnya @verapiabaaman, dirinya sempat mengcapture ulang komentar Arawinda dan dirinya di akun tersebut. 

Vera bahkan mempertanyakan mengapa Arawinda tidak melaporkan kasus tersebut ke pihak kepolisian.

"Kenapa enggak lapor polisi kalau anda merasa jadi korban? Gak pake biaya kok, tinggal lapor, takut ketahuan?," tulis komentarnya.

Bahkan ibunda Amanda Zahra ini juga mengtag akun Hotman Paris agar Arawinda dibantu dengan tujuan supaya pernyataan Arawinda itu jelas di publik.

"Ayo bang @hotmanparisofficial saya sebagai mamanya Amanda malah pingin ini jelas di publik, pingin dia terbuka benar-benar jangan ada yang disembunyikan sedikitpun, rumah tangga anak saya sudah hancur, tunjukkan mana yang benar," komentarnya lagi.

Vera juga semakin geram dengan pernyataan Arawinda yang hanya berbicara di depan publik tidak depannya dan anaknya Amanda Zahra. Dia bahkan menyuruh Arawinda untuk meminta maaf kepada anak dan cucunya.

"Sini kalau memang berani bicara depan saya dan amanda, kenapa harus ke public? minta maaf dulu sama anak saya dan cucu saya!!! Anda merusak masa depan cucu saya!!," tulis dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya