Posting Ultah Putrinya Zara, Warganet Malah Gombalin Ridwan Kamil

Camillia Laetitia Azzahra atau Zara bersama Atalia dan Ridwan Kamil.
Sumber :
  • Instagram @ataliapr

JAKARTA – Putri dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan Atalia Praratya, yakni Camillia Laetitia Azzahra atau yang akrab dengan nama Zara, baru saja merayakan ulang tahun yang ke-19 tepat pada 17 Agustus kemarin. Ya, Zara lahir tepat di momen Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia.

Petani Ini Curi 5 Potong Kayu Bikin Negara Rugi Rp2 Juta Terancam 5 Tahun Penjara, Warganet Senggol Kasus Harvey Moeis

Di hari spesial putrinya itu, Ridwan Kamil atau yang akrab juga dengan nama Kang Emil mengunggah video ke Instagram yang menampilkan keakrabannya dengan sang putri. Dalam video itu, keduanya memperlihatkan momen lucu saat sedang berfoto bersama, lalu ada juga momen kebersamaan kang Emil dan Zara saat berada dalam sebuah acara.

Ridwan Kamil dan Camillia Laetitia Azzahra

Photo :
  • Instagram @ataliapr
Terbongkar! Alasan Nanang Gimbal Bunuh Aktor Sandy Permana Lantaran Simpan Dendam Sejak 2019, Warganet Heboh

Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, kang Emil memberi ucapan selamat ulang tahun dan doa terbaik untuk anak perempuannya itu. Ia juga bertanya perasaan Zara yang ulang tahunnya bertepatan dengan HUT RI.

"SELAMAT ULANG TAHUN, Neng Zara-ku tersayang. Semoga Allah selalu melindungi dan memberimu hidup bahagia. Gimana rasanya lahir di 17 Agustus dan dirayakan oleh seluruh Indonesia @camilliazr ?" tulis Ridwan Kamil dikutip VIVA, Minggu, 20 Agustus 2023. 

Viral Agus Buntung Kasus Pelecehan Seksual Mengeluh Tak Nyaman di Penjara, Warganet: Emosi!

"Remember Zara, you are always sweet child o’mine. ps: papap banyak dapat kiriman2 martabak dari cowok2 gaje. Mau diapain?" tambahnya.

Unggahan Ridwan Kamil terkait putrinya yang ulang tahun itu mendapat banyak respons dari warganet. Hingga artikel ini dibuat, unggahan itu sudah mendapat lebih dari 3.000 komentar. Tak sedikit yang memberi komentar lucu yang mencuri perhatian. Kang Emil juga mem-pinned dan membalas komentar-komentar lucu itu.

"Kita gondol bapaknya (emoji tertawa)," tulis warganet. Lalu dibalas Kang Emil, "kamu kira aku ikan asin, wahai golongan kucing oren."

"anak nya cantik, jd pengen bapaknya," tulis warganet lain. Tidak tinggal diam, Kang Emil lagi-lagi membalas komentar lucu itu, "pak Maulani Saputra, nih kelakuan istrinya nih."

Tidak hanya itu, ada juga warganet yang memberi komentar lucu ingin menjadi mantu Kang Emil. Ia menjelaskan sudah memiliki syarat, seperti akun Instagramnya sudah centang biru dan memiliki lebih dari 100 ribu followers.

"centang biru udah, followers 100k udah, yang kurang apa pakgub ? @ridwankamil," tulis warganet. "hafidz quran 10 juz?" balas kang Emil untuk komentar itu.

Sherina Munaf dan Baskara Mahendra.

Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra, Isu Perpisahan Terdahulu Menjadi Sorotan Warganet

Kabar mengejutkan datang dari dunia hiburan Indonesia, dimana penyanyi dan aktris, Sherina Munaf, dikabarkan telah menggugat cerai suaminya, Baskara Mahendra.

img_title
VIVA.co.id
17 Januari 2025