Sisca Kohl Ngidam Mandi di Kolam Uang, Warganet Emosi: Gue Beli Sufor Aja Ngutang
- IG @jessnolimit
JAKARTA – TikTokers Sisca Kohl lagi-lagi menyedot perhatian publik di media sosial. Hal tersebut tentu tak lepas dari kehidupannya yang dikenal sangat glamor. Istri dari Jess No Limit tersebut seperti kita ketahui saat ini tengah mengandung calon buah hati pertamanya.
Hanya hitungan beberapa bulan lagi, pasangan muda satu ini akan segera mengubah statusnya menjadi orangtua. Menariknya pada kehamilan pertamanya ini, Sisca Kohl nampaknya sudah menunjukkan jika dirinya ngidam sesuatu hal layaknya ibu-ibu hamil seperti pada umumnya.
Tak tanggung-tanggung, YouTuber yang dikenal tajir melintir ini pun memiliki keinginan yang sedikit berbeda dari orang-orang pada umumnya. Alih-alih ngidam makan rujak, Sisca Kohl justru ngidam ingin mandi di kolam uang yang penuh dengan ratusan ribu rupiah.
Hal tersebut diketahui melalui akun Instagram gosip @gosipnyinyir2 dan TikTok @yoskiyoshi pada Rabu, 16 Agustus 2023. Dalam video yang beredar di media sosial tersebut, terlihat Sisca Kohl begitu bahagia berada di tengah-tengah kolam yang berisikan uang ratusan ribu rupiah.
Tak hanya itu, perempuan berusia 22 tahun tersebut juga terlihat tersenyum lebar sambil berjoget sembari memegang beberapa gepok uang pecahan ratusan ribu. Dari raut wajahnya, nampaknya Sisca Kohl benar-benar menikmati ngidamnya kali ini.
Seperti diketahui, ini bukan kali pertamanya Sisca Kohl memiliki keinginan aneh-aneh selama masa kehamilan yang berpotensi dapat menghabiskan banyak uang. Namun dengan kemampuan finansial yang super mapan dan tajir, Sisca Kohl bisa dengan mudah mewujudukan berbagai keinganannya tersebut meskipun terbilang aneh sekalipun.
Viralnya video Sisca Kohl ngidam di kolam renang dengan banyak uang seperti yang terlihat, rupanya membuat segelintir warganet geram dan meringis. Kali ini, warganet justru menyoroti aksi Sisca Kohl yang dinilai sangat berlebihan.
"Kok bisa enak hati ya bikin konten begini? Sorry, kayak enggak punya empati aja gitu," tulis warganet.
"kalo gw beli sufor harus ngutang dulu," tulis lainnya.
"Serius nanya, kalau kayak gini bisa dibilang tidak menghargai uang enggak sih?" ujar akun pengguna media sosial lainnya.
"Tahu enggak di uang itu banyak kuman? Sekalipun itu uang baru. Duh boleh konten pamer tapi jangan yang ngebahayain buat tubuh apalagi sedang hamil," sahut akun warganet.