Konten Oklin Fia Jilati Es Krim, Umi Pipik Sebut Tak Beradab: Iblis Juga Punya Ilmu

Oklin Fia
Sumber :
  • Instagram

JAKARTA – Ulama Umi Pipik ikut merespons atas konten cabul yang dilakukan seleb TikTok Oklin Fia yang menjilati es krim di depan kemaluan pria. Menurut Umi Pipik, sikap Oklin Fia sangat jauh dari adab Islami, bahkan tak patut disandingkan dengan iblis yang justru lebih memiliki ilmu. Bagaimana penjelasannya?

Dalam unggahan di Instagram stories milik Umi Pipik yang ditangkap layar dan ditampilkan di akun TikTok Papichulooo155_, terlihat buka suara atas aksi tak senonoh Oklin Fia. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Ibunda Abidzar itu mengungkapkan bahwa fungsi jilbab pada dasarnya untuk membuat para wanita yang memakainya menjadi lebih mulia, bukan sebaliknya yang menjatuhkan martabat.

Oklin Fia

Photo :
  • TikTok @oklinfia.official

"Wahai kalian wanita yang sudah menggunakan jilbabmu kalian tau kan fungsi jilbab itu apa selain menjalankan perintah Allah yang wajib kalian kerjakan, jilbab menjadi kemuliaan wanita karena saat Allah turunkan ayat tentang jilbab tujuannya supaya kita mudah dikenali, kita tidak diganggu, kita mulia," tulis Umi Pipik.

Lantaran begitu mulianya jilbab yang menjadi kewajiban para muslimah itu, Umi Pipik meminta agar tidak merendahkan kehormatannya dengan aksi tidak baik. Bahkan, aksi yang berbau porno yang dilakukan dengan memakai jilbab dapat mempermalukan agama serta orang tua dari perempuan tersebut.

“Jadi jangan kalian hinakan diri setelah Allah muliakan, jadikan jilbabmu kemualiaanmu rasa malumu, bukan malam membuat malu agamamu, membuat malu orang tuamu," tegasnya.

Umi Pipik

Photo :
  • Instagram/_ummi_pipik_

Istri mendiang Ustaz Jeffry Al-Buchori itu menyebut bahwa konten tak senonoh yang dilakukan perempuan dengan memakai jilbab, membuatnya terlihat jauh dari adab Islami.

Bila hanya memakai ilmu tanpa adanya adab, Umi Pipik menyamakan sikap itu tak jauh berbeda dengan iblis.

"Kalau kamu pintar punya ilmu pakai juga adabmu, otakmu saja tanpa memakai adabmu, iblis juga punya ilmu,” tulis @ummi_pipik_

Sebelumnya, Oklin Fia menuai kontroversi usai membuat konten cabul dengan menjilati es krim di depan kemaluan pria. Usai aksi cabulnya itu, Oklin Fia dihujat lantaran dinilai menistakan agama Islam hingga kini akun instagramnya terpantau telah raib.

Dalam video yang ia unggah di TikTok dan viral, Oklin menjilat sebuah es krim sambil berlutut di depan alat kemaluan pria. Tak cukup gerakan, ekspresi wajahnya juga tampak vulgar hingga videonya itu disebut sebagai konten 18+. 

Oklin Fia merupakan seorang selebgram dan juga figur populer di platform TikTok, dengan usia 19 tahun.

Mbah Guru Matematika yang Viral Ngajar di Live TikTok Dapat Penghargaan dari Prabowo Sebesar Rp100 Juta

Sebelum videonya yang menjilat eskrim viral, Oklin memang beberapa kali viral karena kontennya yang dianggap tidak pantas, apalagi ia menggunakan hijab.

Ia sering membagikan postingan mengenakan pakaian ketat, dengan keterangan yang kontroversial. Contohnya, saat itu terlibat dalam pembuatan video klip bersama sejumlah wanita yang mengenakan bikini dan pakaian seksi. Saat itu, ia berperan sebagai rapper dalam video klip bersama dengan Sexy Goath.

Tren 'We Listen, We Dont Judge' Viral di TikTok, Ini Maksud Arti dan Maknanya
Andrea Christina alias Dosen Kecantikan.

Dosen Kecantikan yang Viral di TikTok Ungkap Nama Asli, Ternyata Ini Alasannya Berani Anonim

Di dunia media sosial banyak influencer yang dikenal dengan nama asli, tetapi ada satu sosok yang memilih untuk tetap anonim. Ia dikenal luas sebagai Dosen Kecantikan.

img_title
VIVA.co.id
30 November 2024