Sempat Pilih Jadi Jomblo Akut, Sandara Park Tiba-tiba Mau Menikah

Sandara Park.
Sumber :
  • Instagram.com/daraxxi

Korea – Mantan member 2NE1, Sandara Park baru-baru ini ini mengejutkan publik dengan dirinya yang mengaku ingin menikah tahun depan. Padahal, sebelumnya ia diketahui enggan untuk menikah. 

Hal itu diketahui melalui  trailer untuk episode terbaru  Radio Star yang dirilis pada 9 Agustus kemarin. Dalam trailer tersebut, menampilkan Park So Hyun, Park Hyo Joo, Sandara Park dan LeoJ. 

Sandara Park atau Dara 2NE1.

Photo :
  • Allkpop

Sandara Park dalam trailer yang tayang tersebut mengatakan bahwa dirinya sedang benar-benar merasakan jatuh cinta. Bahkan, sampai-sampai ia bisa menikah tahun depan. 

“Aku benar-benar jatuh cinta akhir-akhir ini. Saya telah menjadi ahli kencan sekarang. Bahkan, mungkin saya bisa menikah tahun depan,” kata Sandara Park yang dikutip dari Wikitree pada Jumat, 11 Agustus 2023. 

Sandara Park.

Photo :
  • Soompi

Mendengar ucapan Sandara, sontak saja Park So Hyun pun langsung terkejut. Pasalnya, mantan member 2NE1 itu sebelumnya sempat mengatakan bahwa ia tak ingin memiliki pasangan dan ingin menjadi single selamanya.

“Bukankah baru-baru ini kamu mengatakan tidak akan menikah?” tanya Park So Hyun.

Sandara yang sedang kegilaan dengan cinta itu pun mengaku akan menarik kata-katanya yang sempat menyebut tak ingin menikah dan menjadi single selamanya. 

“Ah, saya akan menarik kembali kata-kata itu sekarang,” kata Sandara.

Alasan Mulia Luqman Hakim Tetap Nikahi Bu Guru Salsa Meski Viral karena Video Syur

Sebelum pengakuan mengejutkan ini, Sandara Park mengungkap alasannya belum juga menikah di usianya yang sudah menginjak 38 tahun. Hal itu diungkapnya pada bulan Mei lalu saat muncul di acara hiburan web “No Back Tak Jae Hoon”.

Resmi Menikah, Ini Sosok Luqman Hakim Suami Bu Guru Salsa yang Viral

“Mengapa kamu tidak menikah?" tanya host acara kepada Sandara. 

Dirinya memutuskan untuk tetap melajang dan menikah karena melihat terlalu banyak orang yang gagal dalam hubungan. Sehingga hal itu membuatnya cukup khawatir untuk menjalin suatu hubungan. 

Beda dengan Ruben Onsu, Ini Alasan Sarwendah Belum Ingin Cari Pasangan Baru

“Saya telah memutuskan untuk tetap melajang. Terlalu banyak orang di sekitarku yang gagal dalam pernikahan,” jawabnya. 

Sebagai informasi, Sandara Park dijadwalkan bakal menghadiri “THE SUPER STAGE By K-POP” di SM MALL OF ASIA bersama MAMAMOO, Kep1er, dan Lapillus hari ini di Manila, Filipina. Sayangnya, konser tersebut terpaksa dibatalkan lantaran penjualan tiket buruk.

Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun

Bibi Kim Sae Ron Sebut Kim Soo Hyun Pernah Ajak Keponakannya untuk Menikah

Disebutkan Kim Soo Hyun saat usianya 24 tahun dia berencana untuk menikah di usia antara 36 atau 37 tahun.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2025