Lucinta Luna Ngaku Pernah Punya Anak Hingga Angkat Rahim
- IG @lucintaluna_manjalita
JAKARTA – Selebgram Lucinta Luna kembali menjadi sorotan publik setelah dirinya menjadi bintang tamu dalam podcast milik Deddy Corbuzier. Hadir bersama dengan sang kekasih bulenya Alan, Lucinta Luna sempat membahas soal identitasnya.
Dijelaskan Lucinta Luna bahwa pernikahanya dengan Alan itu bukan pernikahan sesama jenis. Dia menegaskan bahwa identitasnya adalah wanita tulen bukan transgender seperti yang ramai digosipkan publik. Scroll lebih lanjut ya.
"Nih gue perjelas lagi. Ini bukan pernikahan sesama jenis. Ini pernikahan antara kaum wanita dengan laki-laki. Aku wanita dia laki-laki. Perlu gue perjelas lagi?," kata Lucinta Luna mengutip tayangan YouTube Deddy Corbuzier.
Dia bahkan dengan lantang menyebut akan menggelar pernikahan secara sah di mata negara. Jika nantinya ada yang mencacinya dia meminta publik untuk menyalahkan negara.
"Dia ini laki-laki dan gue wanita. Jadi sah secara hukum dan negara. Kalau mau nyalahin, nyalahin negara," kata dia.
Tak sampai disitu saja, dirinya yang sempat menjalani sejumlah operasi plastik ini juga membuat pernyataan yang menggemparkan publik. Lucinta Luna mengaku sudah sempat memiliki anak hingga sempat menjalani operasi c-section alias caesar. Namun demikian, kali ini dirinya menyebut tak lagi bisa mendapatkan keteurunan lantaran rahimnya sudah diangkat.
"Aku sudah ngomong kok kalau aku mandul. Aku sudah liatin hasil caesaran aku dua kali. Aku bilang 'dulu aku punya anak'. Tapi ya enggak bisa lagi karena sudah tidak ingin lagi. Jadi ya rahim aku sudah diangkat," kata Lucinta.
Meski sudah tak bisa memiliki keturunan lagi, diakui Alan kekasih bule Lucinta Luna ini mengaku tak mempermasalahkannya.
"Tidak masalah buat aku (kalau Luna enggak bisa punya anak lagi)," kata dia.Â
Sebelumnya, Alan juga sempat mengamuk dalam podcast Deddy Corbuzier setelah ayah dari Azka itu menyebut Lucinta Luna seorang transgender. Dia menyebut bahwa Lucinta Luna adalah sosok wanita tulen.Â
"Tunggu.. saya mau mengatakan sesuatu karena banyak sekali orang yang mengatakan kepada saya bahwa Luna itu laki-laki, dia adalah transgender. Saya mau mengatakan ke semua orang, dia itu wanita sejak lahir," kata Alan.
Bule asal Ukraina itu juga meminta Deddy Corbuzier untuk meminta maaf lantaran membahas identitas Lucinta Luna sehingga membuatnya sakit.
"Kamu harus minta maaf padanya. Dia wanita sejak lahir!" Â katanya kepada Deddy Corbuzier.