Marshanda Murka Setelah Diisukan Pindah Agama

Marshanda
Sumber :
  • IG @marshanda99

Jakarta - Artis dan pemain film, Marshanda kini menjadi perbincangan hangat di media sosial setelah dirinya diundang ke podcast Daniel Mananta.

Update Hasil Quick Count Pilkada 2024, Ini Deretan Artis yang Menang dan Kalah

Dalam podcast nya bersama Daniel Mananta, Marshanda disuruh untuk membaca salah satu ayat di Alkitab dan menyebut nama Yesus. Banyak netizen yang menyangka bahwa mantan istri Ben Kasyafani telah pindah agama.

Marshanda dan Sienna.

Photo :
  • Youtube Daniel Mananta Network.
Daftar Artis Bertarung di Pilkada 2024, Ada yang Siap Jadi Gubernur hingga Bupati!

Dilansir dari Intip Seleb, Rabu, 9 Agustus 2023. Atas kejadian tersebut, Marshanda akhirnya memberikan tanggapan serta dirinya meminta masyarakat atau netizen untuk berhenti berkomentar mengenai permasalahan tersebut.

Ibu satu anak itu mengungkapkan bahwa urusan agama itu merupakan urusan pribadi serta tidak perlu ada campur tangan dari pihak mana pun. Marshanda juga mengutip salah satu ayat Al Kafirun.

Denny Darko Ungkap Nasib Hubungan Gading Marten dengan Medina Dina, Ada yang Pindah Agama?

"Gue mohon untuk temen2 berhenti saling mencerca di komen teaser podcast gue kemarin di @danielmanantanetwork sama @vjdaniel," tulis Marshanda di keterangan unggahan.

"Yuk, berhenti merasa diri yang paling benar. Berhenti merasa diri lebih superior dari yang keyakinannya berbeda dengan kita. 'Agamamu, adalah agamamu. Dan agamaku, adalah agamaku' Itu salah satu dalam kitab suci yang diajarkan dan gue gak pernah lupa," lanjutnya.

Marshanda

Photo :
  • IG @marshanda99

Selain itu, Marshanda merasa tidak menyangka masih banyak masyarakat masih mempermasalahkan serta menghujat perihal perbedaan agama. Padahal masyarakat Indonesia beragam latar belakang dari mulai suka dan agama.

"Kapan kita akan mulai menerima dan hormat akan perbedaan kalau dari agama saja kita bisa menganggap remeh, bahkan menjelekkan yang berbeda dari kita? 17 Agustus ini Indonesia sudah berapa tahun merdeka? Mau sampai kapan ada masyarakat kita yang masih merendahkan penganut agama yang berbeda?" tutup Marshanda.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya