Kunci Rumah Tangga Harmonis Citra Kirana-Rezky Aditya, Ogah Tanggapi Rumor Miring

Citra Kirana
Sumber :
  • IG @citraciki

JAKARTA – Citra Kirana dan Rezky Aditya selama ini dikenal sebagai pasangan harmonis yang kerap kompak dalam berbagai kesempatan. Citra dan Rezky menikah pada 2019 lalu, saat ini keduanya sudah memiliki satu orang anak.

Wedding Fair Hadirkan Pengalaman Imersif Hingga Honeymoon Avenue, di Mana Tempatnya?

Namanya berumah tangga, pasti ada naik turun dan masalah yang harus dihadapi. Hal itu juga dirasakan oleh Citra Kirana. Namun, Citra atau yang akrab juga dengan nama Ciki, mengaku tidak mau ambil pusing dan memilih untuk menghadapi dan menikmati apapun yang terjadi. Yuk, scroll untuk cerita lengkapnya.

"Ya namanya rumah tangga kalau gak ada masalah gak mungkin ya, ya dinikmatin aja, di jalanin aja, sambil berpegangan tangan sama-sama saling respect. Ya, Alhamdulillah kalau dapat doa makin kompak," kata Citra Kirana di kawasan Senayan Jakarta, Jumat, 4 Agustus 2023.

Usai Melamar Kekasih, Arbani Yasiz Bocorkan Rencana Pernikahan

Kemudian, salah satu cara Ciki untuk tetap menjaga keutuhan rumah tangga adalah dengan tidak menanggapi segala macam rumor yang menimpa kehidupan pernikahannya. Citra mengaku hanya mendengar omongan-omongan dari orang terdekatnya saja. Ia dan Rezky selalu bekerja sama bergandengan tangan.

Cornelio Sunny Pamer Foto Bersama Ratu Sofya dengan Caption "Istriku", Netizen Heboh

"Gak usah ditanggepin (rumor), kita dengerin orang di sekitar aja. Kalau aku sih gitu ya, lebih dengerin suami aku, keluarga aku, temen deket aku, karena kalau banyak masukan sana sini juga malah bingung. Itu salah satu cara aku juga bisa seperti ini," kata Citra.

"Yaa dinikmatin aja, kalau bisa saling menguatkan gak ada alasan untuk hal-hal jelek," tambahnya.

Apapun yang terjadi dan menimpa keluarganya, Citra menegaskan bahwa dirinya dan Rezky selalu saling menjaga kepercayaan. Bagi Citra, hal itu menjadi penting untuk menjaga pondasi rumah tangga.

"Itu harus ya (jaga kepercayaan), kalau ditanya gimana (cara jaga kepercayaan) saya juga gak tahu gimana jelasinnya, saling percaya aja," pungkas Citra Kirana.

Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun

Bibi Kim Sae Ron Sebut Kim Soo Hyun Pernah Ajak Keponakannya untuk Menikah

Disebutkan Kim Soo Hyun saat usianya 24 tahun dia berencana untuk menikah di usia antara 36 atau 37 tahun.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2025