Rendy Kjaernett Meringis Kesakitan 8 Jam Ubah Tato Wajah Syahnaz: Lagi Dihukum

Rendy Kjaernett
Sumber :
  • IG @rendykjaernett1

JAKARTA – Rendy Kjaernett diketahui sudah mulai mengubah tato wajah Syahnaz yang ada dipunggungnya. Dalam usahanya ini, Rendy dibantu oleh tattoo artist Hendric Shinigami.

Kabar Duka, Ayah Rendy Kjaernett Meninggal Dunia

Diungkap oleh Hendric Shinigami, proses mengubah tato Rendy Kjaernett membutuhkan waktu kurang lebih delapan jam dan harus dilakukan beberapa kali. Sebab, proses ini tidak semudah ketika Rendy membuat tato baru di tubuhnya.

Tato wajah Syahnaz di punggung Rendy Kjaernett

Photo :
  • Instagram stories @ladynayoan
Viral Perwira Polisi di Maros Mesum dengan Istri Orang, Langsung Ditahan Propam

"Harus dibayar sama dia, ini kurang lebih 8 jam-an lah. Beberapa sesi enggak bisa sekali, karena itu enggak segampang bikin baru," kata Hendric mengutip tayangan YouTube.

Lebih lanjut, Hendric mengatakan bahwa proses pengubahan tato di punggung Rendy Kjaernett ini memang dua kali lebih sakit dibanding ketika membuat tato baru. 

Terpopuler: Melody Sharon Seret Suami Usai Ketahuan Selingkuh, dan Hasto Suruh Harun Masiku Kabur

"Gue, kita tato di pinggang paling sakit, apalagi ini udah pernah luka dilukain lagi, berlipat ganda. Yang udah pernah tato pasti udah tau rasanya seperti apa," ujarnya.

Rendy Kjaernett pun mengakui merasakan sakit luar biasa. Bahkan, dia juga terlihat sempat meringis kesakitan. Meski begitu, rasa sakit ini dianggap sebagai bentuk hukuman telah menyakiti hati istrinya lantaran berselingkuh dengan Syahnaz. 

"Sakit tapi semua harus dibayarlah yang penting dibenerin. Ini lagi dihukum sama Koh Endrik," kata dia.

Sementara itu, Hendric juga menyebut bahwa dengan melakukan tindakan ini ibaratnya bisa membuat Rendy ikut merasakan apa yang Lady Nayoan rasakan akibat perselingkuhannya.

Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan

Photo :
  • Instagram @rendykjaernett1

"Jadi gue lagi ngasih tau rasanya udah disakitin, disakitin lagi kayak apa. Tato itu kalau udah pernah luka, dilukain lagi itu sama seperti yang dirasakan Kak Lady. Udah sakit, disakitin lagi nah gue lakuin ini biar dia tau juga," kata dia. 

Dengan tindakan ini Hendric berharap Rendy Kjaernett bisa berubah menjadi lebih baik lagi dan tak mengulangi kesalahannya. 

"Mudah-mudahan dia tau rasanya seperti apa dan tidak mengulanginya," kata Hendric.

Sementara itu, Hendric belum bisa mengungkap akan ditutup dengan gambar apa tato wajah Syahnaz yang ada di punggung suami Lady Nayoan itu.

“Itu maaf belum bisa kita sampaikan karena belum disampaikan yang bersangkutan (Rendy), masih teka teki,” kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya