Mediasi Dewi Perssik dengan Ketua RT Jadi Tontonan Banyak Warga

Dewi Perssik.
Sumber :
  • Instagram @dewiperssik9.

JAKARTA – Keramaian terjadi di masjid dekat kediaman Dewi Perssik sore ini, saat berlangsung mediasi antara dirinya dengan Ketua RT 06, Malkan, terkait kisruh hewan kurban sang pedangdut yang ditolak. 

Meski begitu, polisi memastikan tidak ada keributan saat mediasi berjalan di sana. Hal tersebut diungkap Kapolsek Cilandak, Komisaris Polisi Wahid Key.

"Enggak ada (keributan)," kata dia kepada wartawan, Kamis 29 Juni 2023.

Dia mengatakan keramaian timbul karena adanya warga yang menonton mediasi tersebut. Namun, dipastikan tidak ada keributan. Wahid menyebut mediasi berjalan dengan lancar. Kata dia, pihaknya mendampingi jalannya proses mediasi sehingga dapat dipastikan tak ada gesekan.

"Enggak ada keributan cuman pertemuan saja di masjid di dekat lingkungan rumahnya Mbak Depe, pertemuan saja," ujarnya.

Sebelumnya, sang Ketua RT meminta untuk bertemu dengan Dewi Perssik di salah satu masjid dekat rumahnya. Namun, Depe secara tegas menolak dan meminta sang Ketua RT untuk menemuinya di kelurahan.

"Sampai kata pak RT, 'bilang sama bos kamu ya', berarti ngomong ke saya, emang pak RT ngga mau ngomong ke saya langsung? Pak RT perintahkan saya ke masjid, saya kerja pak, kalau mau ketemu sama saya di kelurahan aja," tandasnya.

Remaja di Medan Lompat ke Sungai saat Dikejar Polisi Berujung Tewas

Kisruh ini berawal dari pengakuan Dewi Perssik yang mengatakan bahwa hewan kurban miliknya ditolak oleh Ketua RT setempat, dengan alasan yang menurutnya tidak jelas.

Sapi yang disumbangkan mantan istri Aldi Taher itu, justru diminta untuk dibawa pulang dengan ancaman akan dilepas oleh si Ketua RT. Dewi Perssik bahkan dimintai sejumlah uang untuk ongkos angkut hewan kurbannya itu.

Sepekan Berlalu, Polisi Belum Juga Ciduk Pembunuh Nia Gadis Penjual Gorengan di Pariaman

Nikita Mirzani.

Laporin Vadel Badjideh Nikita Mirzani Diperiksa Polisi Hari Ini, Udah Siapin Saksi dari Luar Negeri

Polisi berencana melakukan pemeriksaan kepada artis Nikita Mirzani terkait dengan laporan ke Vadel Badjideh yang dilayangkan ke Polres Metro Jakarta Selatan.

img_title
VIVA.co.id
17 September 2024