Desta Ditonton Keluarga di Lagi-Lagi Tenis, Siapa Saja?

Desta
Sumber :
  • IG @desta80s

JAKARTA – Presenter Raffi Ahmad menggelar acara Lagi-Lagi Tenis pada hari ini, Jumat, 23 juni 2023, mulai pukul 18.30 WIB, bertempat Tennis Indoor Senayan Jakarta. Acara itu merupakan lanjutan dari Tiba-Tiba Tenis yang diselengarakan pada tahun 2022 lalu oleh Vincent Rompies dan Desta atau VINDES. 

Selain diselenggarakan secara offline di Tennis Indoor Senayan, acara tersebut juga bisa ditonton secara online yang ditayangkan secara live di Youtube, Tiktok dan Facebook Rans Entertainment. Hingga artinel ini dibuat, penonton di YouTube sudah mencapai lebih dari 200 ribu. Scroll lebih lanjut ya.

Para pemain yang akan bertanding tentu saja didukung oleh orang-orang terdekat, seperti keluarga. Salah satunya adalah Deddy Mahendra Desta atau Desta. Diketahui, Desta dan Dikta akan melawan Raffi Ahmad dan Dion Wiyoko dalam partai Men's Doubles.

Di pinggir lapangan, Desta tampak menyapa keluarga yakni ketiga anaknya yang tampak hadir untuk memberi dukungan. Mereka didampingi oleh ibunda Desta. Ketiga anak Desta kompak mengenakan busana hitam, sebagai bentuk dukungan untuk pasangan Desta dan Dikta.

"Wah ada anak-anak gua nih," kata Desta menghampiri dikutip VIVA dari live YouTube.

"Ada anak-anaknya Desta. Ada mamah, mamah Desta," tambah Raffi menyapa.

"Megumi, Mishka, dan Miguel. Nanti jangan nangis lagi ya," ucap Desta kepada anak-anaknya. Terlihat juga salah satu anak Desta mengangguk. 

Liburan Bareng ke Jepang, Ini yang Dilakukan Desta dan Natasha Rizky Buat Hindari Fitnah

"Anak ku kok belum kelihatan ya," kata Raffi Ahmad.

Dikta, Dion Wiyoko, Raffi Ahmad, dan Desta.

Photo :
  • Instagram @raffinagita1717.
Raffi Ahmad Dapat Pesan dari Mayor Teddy Sambut Tahun Baru 2025, Netizen Soroti Ini

Sebagai informasi, pertandingan di Lagi-Lagi Tenis  dibagi menjadi beberapa partai, yakni Exhibition Match, Women's Doubles dan Men's Doubles. Di setiap partainya akan diisi oleh pemain yang berasal dari kalangan artis seperti Raffi Ahmad, Desta, Nagita Slavina, Nia Ramadhani, Luna Maya, Gege Elisa, Dikta, dan Dion Wiyoko. Kemudian ada juga atlet ternama seperti Yayuk Basuki dan Angelique Widjaja.

"Terus juga ada yang enggak sabar pengen lihat Nagita Slavina main tenis. Dia sama Gege lawan Luna Maya dan Nia Ramadhani. Dan juga pastinya enggak sabar kan ngelihat revange-nya antara Desta dan Raffi Ahmad. Desta bawa Dikta, gua bawa Dion Wiyoko," kata Raffi beberapa waktu yang lalu.

7 Ide Aktivitas untuk Merayakan Malam Tahun Baru Bersama Keluarga, Dijamin Seru
Chechu Meneses

Chechu Meneses Resmi Tinggalkan Barito Putera

Center Back Barito Putera, Chechu Meneses Resmi Pamit Undur Diri

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025