Dituding Selingkuh, Pihak Inge Anugrah Minta Ari Wibowo Lakukan Hal Ini

Inge Anugrah
Sumber :
  • Instagram @inge_anugrah

JAKARTA – Pengadilan Negeri Jakarta Selatan kembali menggelar sidang gugatan cerai Ari Wibowo dan Inge Anugrah. Agenda sidang cerai kali ini adalah mendengarkan jawaban dari pihak Inge Anugrah atas poin gugatan yang disampaikan oleh pihak Ari Wibowo pekan lalu.

Barack Obama Dirumorkan Selingkuh dengan Jennifer Aniston, Michelle Obama Pasrahkan Rumah Tangganya?

Diungkap oleh kuasa hukum Inge, Petrus Pattoyona, pihak Ari mengajukan tiga gugatan dalam permohonannya dan ditanggapi pihaknya melalu e-court. Namun pihak Inge tidak bisa memberikan jawaban terkait hal itu lantaran hanya ditujukan untuk hakim.

Inge Anugrah dan Ari Wibowo

Photo :
  • IG @ariwibowo_official
Rumor Obama dan Istrinya Cerai, Pakar Bahasa Tubuh: Tak Ada Kebersamaan

Lebih lanjut, Petrus mengungkap bahwa pekan depan tepatnya 26 Juni, pihak Ari Wibowo akan memberikan tanggapan atas jawaban yang diberikan pihak Inge Anugrah melalui e-court.

"Iya masih e court, masih e court. Nanti baru ketemu fisik nya itu tanggal 10 Juli," kata dia.

Barack Obama Jalin Asmara Terlarang dengan Jennifer Aniston?

Di sisi lain, terkait dengan tudingan adanya orang ketiga yang disampaikan kubu Ari Wibowo, Petrus membantahnya.

"Itu gak ada, pihak ketiga itu gak ada itu. Kita bantah, kita tolak bahwa itu gak ada, ya toh," ujar Petrus. 

Petrus bahkan menantang balik pihak Ari Wibowo atas tudingannya kepada kliennya dengan membawa saksi yang bisa menerangkan tudingan Ari. Namun sayangnya, kejadian yang ditudingkan ke kliennya itu tidak ada. 

"Kecuali dia bisa bawa saksi yang menerangkan bahwa terjadi suatu kejadian, dan itu kan tidak ada," kata dia.

Inge Anugrah.

Photo :
  • Instagram

Sementara itu, pihak Inge sendiri sudah menyiapkan saksi untuk membnatah tudingan Ari Wibowo.

"Oh nanti. Kita liat dulu dari mereka menyiapkan berapa saksi dan kita mau membantah dan meng-counter-nya seperti apa kan kita liat kesaksian mereka dulu," ujar dia.

Sementara itu, dalam persidangan sebelumnya awal bulan ini, kuasa hukum Ari Wibowo, Ricky Saragih, mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengantongi beberapa bukti terkait dugaan perselingkuhan Inge Anugrah yang akan diajukan kepada Majelis Hakim.

"Setelah sidang kemarin mediasi, pihak tergugat itu mengatakan tidak ada pihak ketiga. Oleh karena itu kami tegaskan kembali di dalam gugatan ini dan akan kami buktikan. Sudah (ada bukti), kami memberikan dalil tentunya kami sudah mengantongi bukti-bukti yang cukup ya," kata Ricky Saragih, saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin 5 Juni 2023.

Ricky mengaku telah menyimpan barang bukti berupa dokumen yang berisi chat Inge Anugrah dengan seorang pria yang diduga merupakan selingkuhannya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya