Inge Anugrah Diangkat Jadi Direktur: Aku Bersyukur Banget

Inge Anugrah
Sumber :
  • Instagram @inge_anugrah

Jakarta – Baru-baru ini Inge Anugrah baru saja diangkat sebagai seorang Direktur Marketing di perusahaan kecantikan milik Dokter Richard Lee. Selain itu, Inge juga dijadikan sebagai simbol wanita yang rela berkorban untuk anak-anaknya oleh sang dokter. 

PBB Tunjuk Alumni IPB Yurdi Yasmi Jadi Direktur FAO

Seperti diketahui, setelah bercerai dari Ari Wibowo, Inge Anugrah sempat mengalami keterpurukan dalam masalah ekonomi. Hal itu lantaran ia berhenti bekerja selama menikah dengan Ari Wibowo dan hanya menjadi ibu rumah tangga, belum lagi ia dikabarkan tak mendapat harta gono gini.

Inge Anugrah.

Photo :
  • Instagram
Tampil Berbeda, Jelita Ramlan Sukses Pangkas Berat Badan dari 160kg ke 90kg

Namun, kini dirinya merasa bersyukur karena menurutnya Tuhan telah memberikan berkah dalam hidupnya, yang tadinya tidak punya apa-apa sampai mendapatkan pekerjaan dengan posisi yang luar biasa. 

“Again ini terjadi lagi di mana Tuhan tuh kayak melakukan kayak balik tangan aja gitu semudah itu dari yang aku nothing, zero, gak punya pekerjaan gajelas gimana, tau-tau direktur gak nanggung-nanggung,” ungkap Inge bersyukur saat berbincang dalam kanal YouTube Melaney Ricardo, dikutip pada Selasa, 13 Juni 2023. 

5 Artis Ini Khawatirkan Kecanggihan AI, Benarkah Akan Mengancam Manusia?

“Ya kalo emang Babeh (Tuhan) udah bekerja emang gak bisa pake nalar kita ya,” sambungnya. 

Ibu dua anak tersebut juga selama ini mengaku terus berdoa kepada Tuhan dan berserah dengan apapun yang diberikan. Inge meminta agar Tuhan tidak membiarkannya kelaparan dan kesusahan. Bahkan kini inge juga digaet menjadi brand ambassador pada brand besar. 

“Aku merasanya bersyukur banget jadi memang kekuatan doa bener-bener setiap hari setiap pagi aku berdoa Tuhan aku percaya aku gak akan luntang lantung, aku gak akan yang kelaparan, aku percaya Kamu (Tuhan) akan cukupi segala kebutuhanku,” ucap Inge. 

Inge Anugrah.

Photo :
  • Instagram @inge_anugrah

Selain itu, ia juga meminta agar dapat menjadi manusia yang berguna dengan talenta yang dimiliki dan diberikan oleh Tuhan. Hingga akhirnya ia dapat menjadi inspirasi bagi banyak orang. 

“Ikuti alurnya, tapi aku bilang sama Tuhan ya itu kamu aku yakin gak akan biarin aku kelaparan, aku yakin aku akan jadi kepala bukan menjadi ekor dan bahwa aku ada di sini ada tujuannya dan pakai aku aja apapun itu pakai aku,” tambahnya. 

“Aku udah dikasih hidup di dunia ini, aku punya talenta dari Kamu untuk bisa lebih menginspirasi orang-orang di luar sana gitu,” lanjutnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya