Kaesang dan Erina Ungkap Jokowi Sering Lihat dan Bahas Aldi Taher

Aldi Taher, Kaesang dan Erina Gudono
Sumber :
  • Tangkapan layar

JAKARTA – Nama Aldi Taher akhir-akhir ini ramai diperbincangkan karena tingkah kocaknya saat melakukan wawancara secara langsung dengan TvOne. Dalam wawancara itu, Aldi melontarkan kalimat-kalimat bahkan bernyanyi hingga memancing tawa dan potongan-potongan video itu pun viral di media sosial.

Selain itu, masih banyak lagi tingkah lucu Aldi Taher yang kerap viral di media sosial dan mencuri perhatian banyak pihak. Tidak hanya masyarakat umum saja, Presiden Joko Widodo juga ternyata ikut melihat aksi lucu Aldi Taher. Informasi itu disampaikan oleh putra dan menantu Jokowi, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Scroll lebih lanjut ya.

Dalam video yang diunggah ke akun TikTok resmi @alditaher.official, Aldi mengunggah video yang menampilkan pertemuannya dengan Kaesang dan Erina. Awalnya, Aldi menitip salam karena sangat  mengidolakan Pak Jokowi.

"Salam buat pak Jokowi ya, aku ngefans," kata Aldi Taher di hadapan Kaesang dan Erina dikutip VIVA, Jumat, 9 Juni 2023.

"Iya," jawab Kaesang.

Lalu, Erina dan Kaesang mengungkap bahwa Jokowi juga kerap melihat aksi Aldi Taher. Tidak hanya melihat, Pak Jokowi juga kemudian membahasnya. 

"Bapak sering ngelihat Mas Aldi tahu. Sering dibahas terus ya," kata Erina Gudono. 

"Iya kemarin waktu di Yogya dibahas," tambah Kaesang. 

"Dibahas terus," tambah Erina lagi.

Aldi

Photo :
  • 1460752

Saat mengetahui hal itu, Aldi langsung mengucap rasa syukur. Ia senang karena ternyata Pak Jokowi juga melihat aksi-aksi lucunya di media sosial. 

"Alhamdulillah ya Allah," kata Aldi senang.

"Beneran gak bohong," kata Erina dan Kaesang sambil tersenyum.

Sekali lagi, Aldi mengaku sangat mengidolakan Pak Jokowi dan Ibu Iriana. "Mas aku ngefans sama Pak Jokowi dan ibu Iriana," kata Aldi lalu kemudian salaman dengan Kaesang. 

Respons Projo soal Isu Jokowi-Gibran Gabung Golkar

Aldi Taher kaget sekaligus senang. Ia bahkan merasa seperti mimpi.  "Ya Allah saya kaget. Gak mimpi kan ini," ucap Aldi.

Projo Bantah Isu Jokowi Bertemu Sultan HB X buat Jadi Mediator Pertemuan dengan Megawati
Wakil Ketua Umum Bidang Perekonomian ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR), Soedeson Tandra

MKGR Sebut Belum Ada Tanda-tanda Jokowi-Gibran Bergabung

Ketua Panitia Penyelenggara HUT Ke-65 MGKR ini menjelaskan organisasinya bersifat terbuka, termasuk kepada Jokowi dan Gibran.

img_title
VIVA.co.id
18 Januari 2025