Sempat Sebut Tasyi Athasyia Belum Bayar Gaji, Begini Klarifikasi Sang Mantan Karyawan

Tasyi Athasyia
Sumber :
  • IG @tasyiiathasyia

JAKARTA – Selebgram Tasyi Athasyia kembali menjadi sorotan pengguna media sosial. Kali ini kembaran dari Beauty influencer Tasya Farasya itu disebut-sebut tidak membayar gaji mantan karyawannya. 

Mengapa Kepercayaan Diri Bisa Hilang Saat Bermain Media Sosial? Ini Penjelasan Berdasarkan Psikologi dan Cara Atasinya

Karyawan tersebut yang diketahui bernama Risty Oktaviani menyebut dia belum mendapatkan uang tunjangannya sejak lebaran 2023 lalu.

Tak sampai disitu, Risty juga mengaku Mendapat ancaman akan dituntut balik ke polisi saat menagih pembayaran tunjangan tersebut. Yuk lanjut scroll artikel selanjutnya berikut ini.

Cara Agar Anak Bisa Pahami Aturan Pembatasan Usia Pengguna Media Sosial? Begini Trik dari Psikolog Anak

Kabar Tasyi yang tak membayar gaji mantan karyawannya membuat nama saudara kembar Tasya Farasya ini  menjadi trending topik Twitter.

Tasyi

Photo :
  • 1342818
Indonesia Siapkan Aturan Usia Pengguna Media Sosial, Ini 8 Negara yang Sudah Terapkan!

Namun di tengah ramainya kabar yang sempat diungkapnya. Risty malah membuat video klarifikasi dan permintaan maafnya atas kegaduhan pemberitaan tersebut.

“Aku Risty, aku yang kemarin membuat postingan soal statement gaji ditahan. Aku minta maaf atas kekhilafan karena aku enggak cerita secara transparan di media sosial penyebab dari masalah yang sebenarnya,” kata dia dalam video tersebut.

Diungkap Risty dirinya juga sempat tidak keluar secara baik-baik setelah memutuskan untuk berhenti bekerja. Hal ini akhirnya membuat pihak Tasyi tidak memberikan gajinya.

Namun saat dia pamit, Tasyi meminta Risty untuk ke rumahnya mengambil gaji yang menjadi hak miliknya.

“Aku tidak keluar dengan baik-baik karena aku tidak pamit dulu. Karena seperti itu, makanya pada saat itu gaji aku enggak dikasih ke aku. Nah, setelah pamit itu pihak Kak Tasyi udah nyuruh aku ke rumah untuk ambil gaji,” ujar dia.

Risty mengaku khilaf bahwa tindakannya saat itu merugikan pihak Tasyi dan keluarga, lantaran tidak ‘bertabayun’ terlebih dahulu.

“Aku tidak menghubungi Kak Tasyi dan suami, tapi langsung upload cerita tersebut tanpa menjelaskan dari sisi pihak Kak Tasyi. Postingan tersebut jadi merugikan pihak Kak Tasyi, aku merasa menyesal karena enggak jujur dari awal,” ujar dia.

Risty juga mengaku sempat menghubungi Tasyi melalui pesan Instagram. Namun dia kembali memberikan informasi salah, terkait niatan kembaran Tasya Farasya itu yang ingin membawa kasus ini ke pihak berwajib padahal tidak demikian.

“Setelah aku DM Kak Tasyi dan langsung dibalas akhirnya langsung buru-buru selesaikan masalah ini, tapi aku malah memberikan informasi yang salah lagi,” jelas Risty.

“Bilang kalau Kak Tasyi mau mempolisikan aku padahal Kak Tasyi sama sekali enggak bawa polisi dan bahkan Kak Tasyi nunggu aku di rumahnya,” ujarnya.

Akhirnya pada Rabu malam tadi Risty memutuskan ke rumah Tasyi dan menyadari bahwa perbuatan yang dilakukannya selama ini adalah salah. Dia juga kembali meminta maaf lantaran telah membuat kegaduhan di sosial media.

“Akhirnya alhamdulillah baru malam ini aku memutuskan ke rumah Kak Tasyi, aku sadari 100 persen kesalahan aku yang merugikan dan membuat stigma negatif. Maaf juga sudah membuat kegaduhan ini,” kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya