Inara Rusli Gak Bercadar, Gimana Reaksi Virgoun Ketemu di Pengadilan?
- VIVA/Donny Adhiyasa.
Jakarta – Inara Rusli hadir dalam agenda lanjutan sidang cerai dengan musisi Virgoun di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu 7 Juni 2023. Ibunda dari Starla tersebut datang bersama kuasa hukum beserta sejumlah keluarga dekatnya.
Mengenakan busana Muslim bernuansa warna krem muda, Inara tampak sudah mantap untuk tidak kembali memakai cadarnya. Scroll untuk info selengkapnya.
Ketika ditanya terkait persiapan dan harapannya tentang sidang tersebut, Inara memilih hanya mengangguk dan melempar senyum pada awak media serta tak menanggapi hal terkait penampilannya.
"Maaf maaf, permisi yaaa.. masuk sidang dulu," ujar Inara.
Dalam persidangan yang diagendakan dimulai pada pukul 10.00 WIB tersebut, Inara datang lebih awal sekitar pukul 09.20 WIB dan memilih memasuki ruang tunggu persidangan sebelum menuju Ruang Sidang Utama.
Sementara Inara berada di ruang tunggu, pihak Virgoun baru tiba sekitar pukul 10.15 WIB bersama kuasa hukum dengan didampingi beberapa rekan yang mengawalnya.
Pemilik tembang hits 'Bukti' tersebut hadir dengan mengenakan kacamata hitam, dan tampak nyaman memakai kemeja hijau lengkap dengan kupluk berwarna krem.
Sidang tersebut pun akhirnya mulai dilangsungkan sekitar pukul 10.25 WIB di ruang sidang utama Pengadilan Agama Jakarta Barat. Agenda berlanjut dengan berpindah ke ruang mediasi setelah sekitar 20 menit berlangsungnya persidangan di ruang sidang utama.
Inara Rusli telah menggugat cerai Virgoun pada Senin, 22 Mei 2023 ke Pengadilan Agama Jakarta Barat. Inara tidak tinggal diam dan melayangkan gugatan cerai setelah Virgoun mencabut permohonan cerainya. Gugatan cerai Inara terdaftar dengan nomor 1662/Pdt.G/2023/PAJB.
Sidang perdana telah dijadwalkan pada 31 Mei 2023, namun Inara dan Virgoun sama-sama tidak datang dan hanya diwakili oleh kuasa hukumnya. Sehingga, sidang ditunda hingga hari ini, 7 Juni 2023 dengan harapan keduanya bisa datang dan bertemu di pengadilan.