Raffi Ahmad Suguhkan Bakso, Batagor sampai Pukis, Begini Reaksi Member NCT

NCT Dojaejun di rumah Raffi Ahmad.
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA Showbiz – Ketiga member NCT, Doyoung, Jaehyun dan Jungwoo diajak Nagita Slavina dan Raffi Ahmad untuk mencicipi street food. Raffi dan Nagita bahkan telah mendatangkan sejumlah UMKM yang menjajakan makanan khas dan camilan khas Indonesia di garasi rumahnya untuk memberikan suguhan kepada ketiga member NCT itu.

Viral! TikToker Ini Pesen 5 Porsi Bakso, Ngaku Gak Enak dan Minta Gratisan

Beberapa UMKM makanan khas Indonesia yang diboyong Raffi dan Nagita ke rumahnya itu mulai dari bakso, pukis, batagor hingga es podeng.

Saat memasuki area lokasi makan, Nagita memperkenalkan sejumlah makanan tersebut kepada Doyoung, Jaehyun dan Jungwoo. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

9 Kuliner Bakso Terenak di Ciputat, Murah Meriah dan Bikin Nagih

NCT Dojaejun di rumah Raffi Ahmad.

Photo :
  • Tangkapan layar

“Bakso bakso. Jadi saat ini kita punya banyak streetfood. Salah satunya kita sebut bakso, bakso itu meatball. Jadi kalian mau coba?," kata Nagita Slavina mengutip tayangan YouTube Rans Entertainment.

Bisa Tetap Jaga Asupan Kalori, Begini Cara Baru Makan Bakso yang Lezat

Saat ingin memesankan bakso, Nagita juga sempat menanyakan preferensi makanan ketiganya. Apakah Doyoung, Jaehyun dan Jungwoo suka makanan pedas atau tidak.

"Kalian suka makanan pedas?" tanya Nagita Slavina.

"Ya kami suka," jawab ketiga member NCT DoJaeJun.

NCT Dojaejun di rumah Raffi Ahmad.

Photo :
  • Tangkapan layar

“Nanti ditaruh di pinggir aja ya sambalnya,” kata Nagita.

Setelah bakso, Nagita juga memperkenalkan makanan lainnya mulai dari batagor, pukis, hingga es podeng kepada ketiga member NCT itu.

"Ini dimsum, kalian suka dimsum? Kita punya semacam dimsum di Indonesia namanya batagor dengan bumbu kacang," kata Nagita menerangkan.

"Ini dessert, kita sebutnya pukis seperti pancake, ada dengan banyak topik," kata Nagita menerangkan.

"Kita punya es kita sebutnya es podeng, es serut dengan rasa kelapa dengan alpukat, kalian harus coba. Kita siapin semuanya dan kalian bisa coba," ungkap Nagita. 

Ketiga member NCT itu kemudian duduk dan disuguhkan dengan berbagai jenis makanan yang telah disuguhkan. Jaehyun, Jungwoo dan Doyoung pertama kali mencoba bakso.

"Bakso, meatball," kata Jaehyun.

"Jal meog-eossseubnida (terima kasih atas makanannya)," kata Jungwoo.

Ketiganya kemudian mencicipi bakso dan langsung terkesima.

"Wow nice," sahut Doyoung.

"Saya suka," kata Jungwoo.

NCT Dojaejun di rumah Raffi Ahmad.

Photo :
  • Tangkapan layar

Setelah makan bakso ketiganya langsung mencoba batagor. Dalam  kesempatan itu, Raffi juga menerangkan bahwa Ronaldinho yang pernah kerumahnya juga pernah mencicipi batagor.

"Ronaldinho tau? Datang ke rumah saya dan mencoba ini," kata Raffi Ahmad.

Dalam video lainnya, terlihat Doyoung sangat menikmati es podeng yang telah disediakan oleh Raffi dan Nagita. Bahkan dalam waktu sekejap es podeng itu sudah setengah gelas hampir dihabiskannya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya