Lesti Kejora Ungkap Perkembangan Baby L, Makin Mirip Bapaknya
- Instagram/lestykejora
VIVA Showbiz – Muhammad Leslar Al Fatih menjadi salah satu anak selebriti yang punya banyak penggemar. Bagaimana tidak, tingkah menggemaskan putra Lesti Kejora dan Rizky Billar itu selalu membuat netizen penasaran dengan kegiatannya sehari-hari.
Kini, Al Fatih sudah menginjak usia 1,5 tahun, di mana ia sudah semakin lancar berjalan dan mulai belajar bicara. Perkembangan Baby L itu juga cukup pesat. Lesti mengungkapkan bahwa putranya sudah bisa mengenali kedua orang tuanya.
"Udah tahu bunda, udah tahu papa, (Baby L ngomong) 'Anak papa', gitu," kata Lesti Kejora, mengutip tayangan YouTube, Rabu 10 Mei 2023.
Lesti Kejora selalu memberikan kebebasan kepada anaknya untuk memilih mainan kesukaan. Tetapi, semakin besar Baby L justru menunjukan minat yang mirip dengan sang ayah. Lesti Kejora menyebut sang anak sangat suka bermain bola karena sering melihat ayahnya melakukan hal yang sama.
"Sekarang yang paling kelihatan itu sama bola, ngeliat bola kecil, bola besar, dia suka nendang-nendang bola," ujar Lesti Kejora.
Melihat hobi anaknya yang mengarah pada olah raga itu, Billar juga mendukungnya dengan membelikan banyak bola. Baby L bahkan memiliki beberapa koleksi bola yang tidak bisa seperti versi kecil dari bola Piala Dunia yang dibelikan oleh Rizky Billar.
"Koleksi bola karena papanya beliin terus. Â Kalau pergi lihat bola dibeliin, yang bola Piala Dunia juga dibeliin versi kecilnya lucu banget, masih dimainin sampe sekarang," jelas Lesti Kejora.
Sebagai penyanyi yang memiliki kesibukan di industri hiburan dan menjalani beberapa cabang bisnis, Lesti Kejora berharap bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi di tahun ini. Apalagi, ia sempat menjadi korban KDRT yang dilakukan suaminya sendiri.
Lesti pun sempat vakum dari dunia hiburan hingga akhirnya masalah dengan sang suami mereda dan ia mulai tampil lagi di layar kaca. Dengan begitu, Lesti berharap bisa terus berkarya dan mengobati rindu para penggemarnya.
"Selain menjadi ibu yang baik untuk anak, istri yang baik untuk suami, juga harus tetap berkarya. Kalau diceritain mungkin susah, tapi kalau dijalani mungkin hasilnya luar biasa. Setiap tahun bisa menghasilkan karya, suami juga bekerja di bidang yang sama, jadi kita saling support," tandas Lesti Kejora.