Geger Putri Anne Pakai Hoodie Bicara Kasar di Medsos, Netizen: Mempermainkan Hijab!

Putri Anne
Sumber :
  • IG @anneofficial1990

VIVA Showbiz – Istri Arya Saloka, Putri Anne membuat geger media sosial dengan sikapnya selama siaran live. Bukan tanpa alasan, perempuan yang kerap dianggap saingan Amanda Manopo ini disorot lantaran terlihat berteriak dan menyebut kata-kata kasar sembari hanya memakai jaket hoodie yang memperlihatkan leher, rambut, dan kupingnya.

Trump Akan 'Senang' Jika Elon Musk Beli TikTok

Dalam cuplikan video singkat di akun gosip, Putri Anne sedang melakukan siaran langsung di TikTok. Di video itu, Putri Anne nampak berbeda dengan gaya khasnya yang memakai jilbab rapi. Alih-alih, Putri Anne memilih hanya memakai jaket berwarna cokelat. Hoodie dari jaket itulah yang menutupi bagian kepala dan rambut Putri Anne.

Putri Anne dan Arya Saloka

Photo :
  • Instagram @arya.saloka
Telkomsel Lagi Cari 1 hingga 3 Orang untuk Ditantang

Penampilan Putri Anne terbilang jauh dari kata rapi dan menarik, padahal ia siaran langsung untuk tujuan berdagang. Putri Anne terlihat berniat jualan sebuah minuman kolagen yang sudah meng-endorse dirinya. Sembari berjualan, Putri Anne nampak membaca komentar yang lantas membuatnya berkata kasar.

Putri Anne bereaksi saat ada akun netizen yang menulis di kolom komentar dengan kata-kata kurang menyenangkan. Putri Anne membalasnya dengan tertawa sinis sembari mengucapkan kata kasar yang membuatnya dicemooh warganet.

IHSG Dibuka Menguat Meski Dibayangi Koreksi

"An--ng, ada yang ngatain gue janda cebol, kasihan cebol," ujar Putri Anne dari akun @tokek_dramaqueen, Rabu 10 Mei 2023.

Reaksi spontan dari Putri Anne itu membuat warganet ramai-ramai merujaknya. Menurut netizen, Putri Anne menyebutkan kata yang tidak sopan yang tidak menunjukkan sikap seorang perempuan berpendidikan tinggi. Bahkan, netizen menyoroti caranya berpakaian yang tak islami.

"Attitude nya jelek banget @arya.saloka parah banget nih perempuan attitude nya, mana ngomongnya kasar teriak-teriak lagi. Ini yang di bilang fansnya alim, alim dari mana coba leher dan rambut telinga kelihatan. Kalau mau buka hijab buka aja gak usah tangung - tangung. Ini namanya mempermainkan hijab @zynbypramaiswara," kata netizen.

"Bahasa nya ga bgt dah niih org beneran minus, pdhal bpk nya low profile bgt loch eeh tp kan si pak dokter emang bukan bpk nya yak. bule bar2 ga punya ahlak dan attitude," jawab netizen.

Istri Arya Saloka, Putri Anne

Photo :
  • Instagram @irantypurnamasari

"Astaga.gw sih tau dia minim attitude,tp masih
kaget aja seorang yg melabeli dirinya baik, alim all berani ngomong secara live kata2 yg tdk sepatutnya diucapkan. Duh makanya hati2 bgt nih buat para public figure terutama,klo hijrah belom dari hati,terpaksa/hanya ikut2an atau bahkan supaya dpt pujian jgn suka gembar gembor,"
sahut yang lain.

Sebelumnya dikabarkan, Arya Saloka dan Amanda Manopo kerap diisukan memiliki hubungan spesial lantaran berakting sebagai pasangan suami istri di sinetron populer, Ikatan Cinta. Meski Arya Saloka sendiri telah memiliki istri dan anak, namun netizen tak lantas berhenti mengaitkannya dengan Amanda Manopo.

Di beberapa kesempatan, Arya Saloka dan Amanda Manopo nampak kerap memiliki hubungan khusus di luar aktingnya dalam layar kaca. Seperti saat momen Arya Saloka mengelus lembut kepala Amanda Manopo atau ketika terlihat kedekatan keduanya yang begitu asik bercengkrama.

Hal itu lantas membuat Kiky Saputri mengundang Arya Saloka dalam podcast-nya dan cuplikannya tersebar di media sosial TikTok. Komedian Kiky Saputri dengan tanpa basa basi menanyakan hubungan Arya Saloka dan Amanda Manopo apakah telah berpacaran. Jawaban Arya Saloka pun mengejutkan.

"Pacaran nggak sih sama Amanda Manopo?" tanya Kiky Saputri.

"Saya....langsung menikahi Andin," jawab Arya Saloka yang disambut tawa Kiky Saputri.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya