Innalillahi, Aktor Iqbal Pakula Meninggal Dunia

Iqbal Pakula
Sumber :
  • IG @iqbalpakula21

VIVA Showbiz – Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor ternama Iqbal Pakula meninggal dunia pada hari ini, Selasa, 25 April 2023. Informasi itu disampaikan oleh penyanyi Hedi Yunus dalam unggahan di Instagram pribadinya. 

Pilu, Anak Kedua Sandy Permana Sempat Berontak Cari Keberadaan Sang Ayah Usai Meninggal Dunia

Iqbal meninggal dunia pukul 02.30 WIB di Rumah Sakit Siloam Semanggi. Scroll lebih lanjut ya.

"Innalillahi wa innailaihi roji’un…
Telah meninggal dunia dengan tenang sahabat, adik saya tercinta @iqbalpakula21 pada pukul sekitar 02.30 WIB di RS Siloam Semanggi Jakarta.
Ya Allah… terima kasih saya diberikan kesempatan untuk mengantarkan alm sampai akhir hayatnya dengan mengucap terus menerus Allahu Akbar
," tulis Hedi Yunus dikutip VIVA.

Ibu Ibnu Jamil Meninggal Dunia, Usai Berjuang Lawan Diabetes

Sebagai seorang sahabat, Hedi Yunus bersaksi bahwa Iqbal Pakula meninggal dunia dengan tenang dan husnul khotimah.

Kabar Duka, Ibunda Ibnu Jamil Meninggal Dunia

"Aku bersaksi dengan mata kepala sendiri insya Allah @iqbalpakula21 husnul khotimah. Meninggalnya tenaang sekali. Aamiin Yaa Rabbal Alamin," tulisnya.

Berdasarkan informasi yang tersebar di kalangan awak media, Iqbal Pakula meninggal dunia karena mengidap sakit gagal napas dan jantung. 

"Innalillahi wainna ilaihi rojiun telah berpulang ke rahmatulloh sahabat atau temen kita Muhammad iqbal paqula, usia 46 tahun. Pada hari selasa jam 02.30 wib di rs siloam semanggi. Almarhum meninggal karena menderita sakit gagal napas dan jantung.  Dan rencana akan di bawa ke rumah duka Di jl melatu rt 004 rw 002 jatibening baru kecamatan pd gede bekasi... Apabila almarhum ada salah baik dalam perbuatan dan ucapan mohon di bukakan pintu maaf yg sebesar sebesarnya... Terima kasih," bunyi pesan berantai di kalangan awak media.

Iqbal Pakula

Photo :
  • IG @iqbalpakula21

Doa pun mengalir dari warganet. Mereka berharap keluarga yang ditnggalkan diberi ketabahan dan almarhum diberi tempat yang terbaik di sisi-Nya.

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiuun. Allahummmaghfirlahu warhamhu wa’afihi wa’fuanhu. Begitu banyak sahabat di sekeliling kita yang udah mendahului kita, semoga Allah berikm kesempatan untuk kita lebih banyak meraih bekal yg cukup untuk kehidupan akhirat. Turut berduka cita Kang @hedi_yunus," ujar warganet.

"Innalillahi wa Inna ilaihi Raaji'uun..semoga meninggal dunia dlm keadaan Husnul khatimah...diampuni dosa dan kekhilafannya dan diterima amal ibadahnya Aamiin...ikut berbela sungkawa ya kang...@hedi_yunus ...semoga keluarga tabah dan ihlas aamiin," tulis netizen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya