Nirina Zubir Mau Sepedaan Jakarta - Pacitan Saat Lebaran

Nirina Zubir.
Sumber :
  • VIVA/Rizkya Fajarani Bahar

VIVA Showbiz – Hari Raya Idul Fitri identik dengan tradisi kumpul keluarga atau mudik untuk mengunjungi sanak saudara di kampung halaman. Berbeda dari orang lainnya, Nirina Zubir punya cara tersendiri untuk merayakan libur Lebaran bersama sang suami.

Bintang film Keluarga Cemara itu mengungkapkan bahwa ia berencana untuk bersepeda dari Jakarta ke Pacitan bersama suaminya yakni Ernest Fardiyan Syarif. Kegiatan ini sebelumnya pernah ia lakukan saat masa sebelum pandemi COVID-19. Kerinduan Nirina untuk menjelajah berbagai daerah dengan sepedanya akan segera terbayarkan tahun ini.

Nirina Zubir

Photo :
  • IG @nirinazubir_

"Rencananya Lebaran ini aku dan suami akan bersepeda lagi dari Jakarta ke Pacitan. Terakhir kan kita ngelakuin ini sebelum pandemi ya, kan itu dari Jakarta ke Bali," ungkap Nirina Zubir, saat ditemui di kawasan Setia Budi, Jakarta, Rabu 12 April 2023.

Selama lebih dari dua tahun pandemi, Nirina Zubir mengurungkan niatnya untuk bepergian jauh mengingat kondisi sekitar yang rawan menularkan penyakit. Nirina tak mau ambil resiko terkait keamanan dan kenyamanannya selama berada di perjalanan. Namun setelah tahun ini pemerintah mencabut kebijakan PPKM dan memakai masker, Nirina pun langsung terpikirkan untuk kembali bersepeda jarak jauh.

"Akhirnya setelah sekian lama dan pak Presiden juga udah bilang boleh ngga pakai masker dan ngga ada PPKM, langsung sama suamiku let's do it again," katanya.

Pacitan menjadi destinasi yang dituju oleh Nirina Zubir karena terdapat pemandangan alam yang menurutnya punya daya tarik tersendiri. Nirina Zubir ingin bersepeda di pinggir pantai sambil berkemah bersama suaminya. Di sana, ia juga ingin menikmati keindahan alam Pacitan yang masih asri agar menumbuhkan kembali rasa cinta terhadap Indonesia.

"Jadi ada satu tempat yang kalau kita jalanin sepedanya pas di tepi pantai dan aku pengen kemah di situ. Jadi sambil sepedaan, pengen ngerasain alam lagi, dan pengen makin jatuh cinta sama Indonesia juga. Jadi mau ada kegiatan itulah," jelas Nirina Zubir.

Terpopuler: Timnas Indonesia Menuju 100 Besar Ranking FIFA, Program Sego Segawe Comeback

Nirina Zubir

Photo :
  • Instagram Nirina Zubir

Nirina Zubir dan Ernest rencananya akan berangkat di hari kedua lebaran. Ia akan menempuh lebih dari 600 km sehingga estimasi waktu sampai di Pacitan adalah satu minggu. Nirina dan Ernest tidak memaksakan harus cepat tiba di lokasi, mereka biasanya menempuh sekitar 100 km dalam sehari.

Hidupkan Yogyakarta Kota Sepeda, Wakil Ketua Kadin DIY Siapkan Program Sego Segawe Comeback

Sebelumnya, Nirina Zubir berencana ingin bersepeda dari Yogyakarta ke Bali. Namun, ia mempertimbangkan akomodasi menuju Yogyakarta di hari lebaran yang diperkirakan akan sangat padat. Sehingga ia mengurungkan niatnya dan memilih Pacitan sebagai titik akhir.

"Tadinya aku mau dari Jogja ke Bali, terus dipikir-pikir lagi nanti dari Jakarta ke Jogja nya wah lebaran pasti susah, kendaraan pasti macet, tiket pesawat pasti susah, tiket kereta pun juga susah. Ya udahlah kalau gitu dari Jakarta ke Pacitan," beber Nirina.

ASDP Diapresiasi Kemenhub Jadi Instansi yang Berperan Aktif Dalam Angkutan Mudik Lebaran 2024

Sejauh ini, Nirina Zubir juga telah menyiapkan kondisi fisiknya agar tetap dalam keadaan yang prima selama di perjalanan. Ia mulai menjaga pola makan yang sehat dan berolahraga untuk melatih ketahanan fisik.

"Yang pasti kita makan juga udah dijaga banget supaya kita juga fisiknya insya Allah disiapkan. Salah satunya dengan makanan sehat itu, walaupun godaannya susah banget lagi puasa ya. Kardio kita kerjain, jalan-jalan malam untuk nyiapin jantung kita juga, sama sepedanya juga lagi disiapin," tandasnya.

Setyo Budiyanto saat menjalani Fit dan Proper Test Calon Pimpinan KPK di Komisi

Isi Garasi Ketua KPK Terpilih Setyo Budiyanto, Sepedanya Mahal Banget

Ketua KPK terbaru Setyo Budiyanto diketahui memiliki harta kekayaan sebanyak Rp9 miliaran. Di mana, ada sepeda yang harganya mahal.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024