Jadi Tersangka, Iqlima Kim Khawatir Kehilangan Teman-temannya

Iqlima Kim
Sumber :
  • IG @iqlimakim_

VIVA ShowbizRazman Arif Nasution resmi ditetapkan sebagai tersangka atas tuduhan pencemaran nama baik terhadap Hotman Paris Hutapea. Berdasarkan laporan yang dilayangkan oleh Hotman, pengacara itu juga menuntut Iqlima Kim dengan tuduhan yang sama.

Dari Rutan Bareskrim, Eks Notaris Tersangka Penggelapan Kirim Surat Maaf ke Jusuf Hamka

Setelah Razman Arif ditetapkan sebagai tersangka, Iqlima Kim juga bersiap untuk menerima hasil yang serupa. Mantan asisten pribadi Hotman Paris tersebut tampaknya sudah waspada dengan putusan pihak berwajib atas dirinya. 

Melalui unggahan di Instagram stories, Iqlima Kim mengungkapkan kekhawatirannya jika ditetapkan sebagai tersangka dan harus mendekam di balik jeruji besi.

Tom Lembong Bilang Kejagung Tak Jelaskan Detail Alasan Dirinya Ditetapkan Tersangka

Iqlima Kim.

Photo :
  • Instagram @iqlimakim_

Wanita yang mengaku telah dilecehkan oleh Hotman itu tampak menangis dan mengaku sudah tidak kuat lagi untuk menahannya.

Polisi Bongkar 619 Kasus Judol sejak 5 November 2024, 734 Orang Ditetapkan Tersangka

"Please jangan suruh aku kuat. Lagi bener-bener ngga kuat, lagi pengen nangis. Jangan bilang lebay, jangan bilang cengeng," tulis @iqlimakim_ dikutip Kamis 6 April 2023.

Meskipun tidak menjelaskan alasannya bersedih hingga tak kuat menahan nangis, Iqlima diduga terbebani dengan pikiran soal dirinya yang ditetapkan sebagai tersangka, mengingat di hari yang sama keputusan tersebut telah dijatuhkan kepada Razman Arif. Iqlima pun meminta dukungan dari netizen agar ia tetap tegar.

"Hug me please," tandasnya.

Selain memikirkan bagaimana nasibnya jika menjadi tersangka, Iqlima Kim juga khawatir akan kehilangan teman-teman terdekatnya.

Iqlima seolah merasa bahwa akan banyak orang terdekat yang meninggalkannya apabila ia menjadi tersangka kasus pencemaran nama baik ini.

"Nanti kita hitung ya berapa banyak teman yang masih ada dan bertahan di sampingku," tulis Iqlima Kim.

Sebagai informasi, Hotman Paris Hutapea melaporkan Razman Arif Nasution dan Iqlima Kim ke Bareskrim Polri pada 10 Mei 2022 atas dugaan pencemaran nama baik.

Hotman Paris melaporkan keduanya karena tidak terima dengan tudingan telah melakukan pelecehan seksual terhadap Iqlima Kim saat ia masih bekerja sebagai asprinya.

Razman Arif saat itu berkoar di media sosial dan menjadi pengacara Iqlima Kim yang berusaha membelanya.

Iqlima Kim mengaku dipaksa memakai busana seksi pada Februari 2022 oleh Hotman Paris dan menyebut bahwa pengacara kondang itu pernah melakukan kekerasan fisik jika keinginannya yang berbau seksual tidak dipenuhi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya