Rayakan Ultah ke-20, DMasiv Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim

DMasiv sukses tur manggung di Amerika Serikat
Sumber :
  • IG @rianekkypradipta

VIVA Showbiz – Grup band ternama Tanah Air, DMasiv merayakan ulang tahun yang ke-20 pada Senin, 3 April 2023. Tepat di momen spesial itu, grup band yang beranggotakan lima orang tersebut menggelar acara buka puasa bersama dengan anak yatim yang diselenggarakan di hotel Bidakara Jakarta Selatan.

5 Tips Diet Intermittent Fasting yang Efektif untuk Pemula

Rian sebagai vokalis mengungkap bahwa ia sengaja mengundang anak yatim ke hotel tersebut untuk mengikuti rangkaian acara buka puasa bersama. Acara seperti ini merupakan agenda rutin tahunan yang diselenggarakan oleh DMasiv. Namun, tiga tahun terakhir acara seperti ini tidak bisa digelar karena pandemi COVID-19. Scroll untuk info selengkapnya.

"Ini kegiatan tahunan, kita biasa bikin acara dengan fans dan Masiv Bikers, tiga tahun belakangan kita gak bisa kumpul karena pandemi," kata Rian ditemui usai acara, di hotel Bidakara Jakarta, Senin, 3 April 2023.

D'MASIV Siap Rayakan Pergantian Tahun dengan Konser Bertajuk Magical Night in New York

DMasiv.

Photo :
  • Musica Studios

"Acara pertama di saat Ramadhan biar tambah berkah mengundang anak yatim. Ini agenda rutin tahunan yang pertama setelah pandemi," tambahnya.

Segera Digelar, DMasiv dan Mario Ginanjar Bakal Meriahkan Vintastic Series

Dalam kesempatan tersebut, Rian juga mengungkap bahwa 20 tahun merupakan waktu yang tidak sebentar dan tidak gampang untuk membangun keutuhan dan konsisten sebagai sebuah band. Sejak pertama berdiri hingga saat ini, D'Masiv masih setia dengan personel yang sama dan tetap melahirkan lagu-lagu baru untuk para pecinta musik.

"20 tahun buat band gak gampang, kita tetap dengan personel yang sama, kami konsisten selalu melahirkan album," ungkap Rian.

Lebih lanjut, ia mengungkap rasa syukur karena semakin bertambahnya usia, band D'Masiv semakin dikenal tidak hanya di Indonesia tapi juga di luar negeri. Terbukti, pada bulan Juni nanti D'Masiv akan menggelar konser di Malaysia, tiketnya pun sudah sold out.

"Di tahun ini Alhamdulillah bakal bikin konser tunggal di Malaysia dalam sehari sold out dan bikin dua hari 2 dan 3 Juni. Akan ada 6 konser di Jakarta dan akan banyak kejutan, kita mau keliling aja dengan karya kita, kita dimudahkan aja," kata Rian.

Lebih lanjut, Rian mengenang pencapaian D'Masiv yang lain yakni berhasil manggung di Amerika Serikat, salah satunya di Time Square, New York, pada tahun 2022 lalu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya