Duka Rieke Diah Pitaloka, Ditinggal Pergi Nani Wijaya

Nani Wijaya dan Rieke Diah Pitaloka
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA Showbiz – Dunia hiburan Tanah Air tengah berduka, aktris senior Nani Wijaya meninggal dunia pada hari ini, Kamis, 16 Maret 2023. Nani Wijaya meninggal dunia di rumah sakit Fatmawati, Jakarta Salatan, setelah dirawat selama kurang lebih dua minggu. 

Rieke 'Oneng' Beri Respons Pedas ke Tom Lembong usai Jadi Tersangka Korupsi Impor Gula

Kabar duka itu diunggah oleh Cahya Kamila, putri Nani Wijaya ke media sosial pribadinya. Ia mengunggah foto yang menampilkan sang ibunda. Menurut Cahya, Nani Wijaya meninggal pada pukul 03.28 WIB. Scroll selanjutnya.

"INNALILLAHIWINAILAIHIROJIUN Telah bepulang ibunda kami tercinta dengan tenang Ibu Hj. Nani Widjaya . Di Rs Fatmawaty 16 Maret 2023 pd pukul 3.28 dinihari, Mohon dimaafkan segala kesalahan yg disengaja maupun tidak disengaja," tulis Cahya Kamila dikutip VIVA.

Datang Melayat, Raffi Ahmad Kenang Momen Pertemuan dengan Ayah Uya Kuya di Tanah Suci

Kabar mengenai meninggalnya Nani Wijaya, menarik perhatian banyak pihak khususnya rekan-rekan artis, salah satunya adalah Rieke Diah Pitaloka. Sebagai informasi, Rieke sangat dekat dengan Nani Wijaya. Keduanya sama-sama pernah membintangi sitkom terkenal, Bajaj Bajuri pada tahun 2000an silam.

Rieke Diah Pitaloka Terus Perjuangkan Ganti Rugi Tanah untuk Mat Solar

Maka dari itu, Rieke merasa berduka dan merasa kehilangan dengan kepergian Nani Wiajaya. Melalui Instagram pribadinya, Rieke mengunggah foto yang menampilkan kebersamaanya dengan Nani Wijaya.

"Telah berpulang ke Rahmatullah, Ibu Hj. Nani Wijaya, Kamis (16/03/2023) pukul 03:28 wib," tulis Rieke Diah Pitaloka sebagai caption dalam unggahannya itu dikutip VIVA.

Sebagai salah satu orang terdekat, Rieke memberi doa terbaik untuk Nani Wijaya, ia juga meminta dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya. Tidak lupa, Rieke juga memberi doa kepada keluarga yang ditinggalkan agar selalu diberi kesabaran. 

Nani Wijaya dan Rieke Diah Pitaloka

Photo :
  • Tangkapan layar

"Mohon dimaafkan segala kesalahan almarhumah emak semasa hidupnya. Dilapangkan dan diterangkan kuburnya. Dan untuk keluarga yang ditinggalkan, agar diberi kekuatan dan kesabaran. Aamiin yaa rabbal ’aalamiin," tulis Rieke.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya