Ditanya Soal Rujuk dengan Nathalie Holscher, Ekspresi Sule Jadi Sorotan Netizen
- Instagram @ferdinan_sule
VIVA Showbiz – Belum lama ini, Nathalie Holscher mengunjungi rumah Sule bersama dengan putranya Adzam. Dalam video itu terlihat Adzam yang digendong oleh Nathalie bertemu dengan Sule.
Bahkan di sana juga terlihat sosok Putri Delina yang juga menyambut Nathalie dan Adzam. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Tak hanya itu saja, Sule dan Nathalie juga sempat terlihat bersantai di sebuah kursi. Nathalie bahkan sempat mengarahkan kameranya ke arah Sule dan memanggil Sule.
"Akang, akang nah," kata Nathalie sambil tertawa lepas dan disambut dengan jempol dan senyum Sule.
Sontak saja video yang diunggah Nathalie di akun TikTok-nya beberapa waktu lalu itu membuat sejumlah publik mendoakan agar keduanya bisa rujuk.
Ramainya komentar netizen mengenai hal tersebut, membuat Rian Ibram bertanya hal serupa saat Sule dan Putri Delina menjadi bintang tamu dalam program yang dibawakannya dengan Dewi Perssik.
"Mau kembali lagi gak kang kan masih sama-sama sendiri nih?," tanya Rian Ibram mengutip potongan video yang diunggah akun gosip @insta_julid.
Mendengar pertanyaan hal itu, Sule pun secara bijaksana menjawab bahwa semua kehidupan manusia merupakan layaknya sebuah misteri.
"Manusia itu tidak ada yang akan tau apa yang akan terjadi, walaupun kita mempertahankan gimanapun kalau kita harus berpisah ya kita harus berpisah," ujar Sule.
Sule juga kembali menegaskan dirinya tidak tau apa yang akan terjadi ke depannya.
"Kita enggak tau ke depannya gimana," ungkap komedian asal Cimahi tersebut.
Sontak saja jawaban Sule mendapat reaksi dari netizen. Tidak sedikit dari netizen yang berharap Sule tidak kembali lagi dengan Nathalie.
"Lebih baik jangan," kata netizen.
"Kayaknya Sule gak mau balikan," tulis komentar lainnya.
"Gestur tubuh raut muka juga kek yang kecewa gitu," ungkap netizen lagi.
"Jangan kang," respons netizen berikutnya.
"Ga mungkin balik.. Kan anaknya yg cewek ga suka kayaknya.. Biarlah masing-masing aja.. Menjadi ibu tiri yg tidak diharapkan jauh lebih menyakitkan ketimbang harus cari duit sendiri..," jawab komentar lainnya.
"Udah le le , emg ga cinta jangan mau kena jebakan betmen lagi ,mending cari yang tulus , ada udin dibalik aladin," sahut netizen lagi.