Dihujat Jalani Melukat, Aura Kasih Pamer Abis Sholat Subuh

Aura Kasih.
Sumber :
  • Instagram @aurakasih

VIVA Showbiz – Setelah mendapatkan banyak kritik dan hujatan dari netizen usai melakukan tradisi melukat di Bali, Aura Kasih kini menunjukkan bahwa dirinya masih seorang Muslim. Hal itu seakan menjawab sindiran netizen yang mengira dan bahkan menyuruhnya pindah agama lantaran melakukan tradisi tersebut. 

Pada baru-baru ini Aura Kasih mengunggah video melalui Instagram Story-nya dan menunjukkan dirinya yang mengatakan baru saja melakukan sholat subuh namun tidak bisa tidur lagi. 

Saat bangun pagi dan menjalankan ibadah sholat subuh, artis berusia 35 tahun itu kemudian mengaku bingung ingin melakukan apa lagi saat sang anak juga belum bangun tidur. 

“Aduh abis shalat subuh ga bsa tdr lg! Nunggu bocil masih. Blm bangun.. Bengong…,” tulis Aura Kasih dalam keterangan yang disematkan di dalam Instagram Story-nya @aurakasih dikutip pada Selasa, 21 Februari 2023.

Setelah mengunggah dirinya yang tak bisa tidur lagi sehabis sholat subuh, pelantun lagu “Mari Bercinta” tersebut juga mengunggah sebuah kutipan atau quotes yang berisi bahwa dirinya selalu berada di tempat yang tepat dengan waktu yang tepat pula. 

“Aku selalu di tempat yang tepat dan waktu yang tepat,” unggahnya lagi di Instagram Story-nya. 

Dispar Bali Lakukan Sidak di Desa Wisata Kertha Gosa

Sementara itu, sebelumnya postingan di instagram Aura Kasih yang menunjukkan dirinya baru saja melakukan tradisi melukat mendapatkan kritik pedas dari netizen lantaran caption yang dituliskannya soal budaya yang dikaitkan dengan keyakinan

"Budaya adalah seni yang diangkat menjadi seperangkat keyakinan," tulisnya dalam unggahan sebelumnya di Instagram. 

Masyarakat Bali Mulai Lirik Motor Listrik Honda EM1

Aura Kasih

Photo :
  • Instagram @aurakasih

Sontak saja, postingan yang diunggah oleh Aura Kasih tersebut langsung mereka mendapatkan kecaman dari netizen lantaran dianggap telah menyelewengkan ajaran dalam agama Islam.

Bukan BeAT atau Vario, Ini Motor Honda Paling Laris di Bali

“Jangan di sama kan budaya dan keyakinan,” tulis netizen di kolom komentar. 

“Hati2 kalau sdh menyangkut keyakinan...dlm Islam tdk boleh,” saut netizen lain. 

“Mngkn udh lupa sama ilmu fiqih,” kata salah seorang netizen lagi. 

“Sekalian pindah agama aja, biar tidak menyesatkan orang lain atas persepsi kamu,”  kata netizen.

“Aura . Kamu org baik. Jadikanlah dirimu kedepan lebih baik ya dek. Bila ingin selamat dunia akhirat mu maka Belajarlah Islam yg baik dan amalkannya. Salam silaturrahim KK utk mu ya. Tq,” pungkas netizen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya