Tak Disangka, Titi DJ Sempat Ragu Bentuk Payudara Besar Hingga Lakukan Operasi

Titi DJ
Sumber :
  • Viva.co.id/Linda Hasibuan

VIVA Showbiz – Titi Dwi Jayanti atau dikenal dengan Titi DJ tengah menjadi sorotan lantaran mengejutkan publik dengan melakukan operasi anti penuaan dini. Rupanya jauh sebelum hal itu dilakukan, diva 56 tahun itu sudah pernah melakukan operasi pada payudaranya lantaran tak percaya diri dengan ukurannya.

Ruben Onsu Sindir Sikap Presenter 'M', Netizen Kaitkan dengan Melaney Ricardo

Hal itu diungkap dalam podcast bersama Melaney Ricardo yang baru diunggah Kamis, 9 Februari 2023. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Awalnya, Melaney Ricardo menuturkan tren rias wajah saat ini yang mengacu pada sosok Kylie Jenner dengan bentuk bibirnya yang besar setelah perawatan filler.

Gak Perlu Oplas, Begini Cara Dapatkan Wajah Tirus dan Hidung Mancung Secara Alami

Menurut Melaney Ricardo, tren rias bibir di era 2000-an justru menginginkan bentuk yang lebih slim dan tipis.

Titi DJ

Photo :
  • instagram.com/ti2dj
Ke Korea Wajah Bengkak Kayak Abis Oplas, Nagita Slavina: Beauty is Pain!

Melaney Ricardo lantas mempertanyakan bentuk tubuh Titi DJ yang membuatnya sempat tak percaya diri. Jawabannya cukup membuat Melaney Ricardo terkejut.

"Gue sempet nggak pede dengan payudara, karena kan gue dulu pernah operasi breast reduction karena terlalu besar buat gue. Selain itu, menganggu kesehatan gue. Jadi gue selalu kayak gitu (bungkuk)," ujar ibu kandung Stephanie Poetri itu.

Menurut pelantun Sang Dewi itu, bentuk payudara yang terlalu besar membuat postur tubuhnya lebih bungkuk dan tak baik bagi kesehatan.

Meski begitu, operasi pemangkasan ukuran payudara tak bisa dilakukan sembarangan karena harus sesuai ukuran yang ideal.

Titi DJ

Photo :
  • Rizky Sekar Afrisia

"Jadi sempet reduction. Itu pun ternyata nggak bisa kecil kecil banget jata dokter. Waktu itu kalau gak salah sama dokter Brazil yang bekerjasama dengan indonesia," kata pelantun Bahasa Kalbu itu.

Melaney ricardo kembali terkejut dengan jawaban Titi DJ meski setuju bahwa operasi dilakukan demi kesehatan. Sebab, menurut Melaney Ricardo, kebanyakan wanita justru ingin melakukan oeprasi oembesaran payudara, bukan mengurangi volume ukuran payudara.

"Ternyata kalau kita gemuk tuh, itu akan menggemuk. Payudara kan lemak ya," tutur Titi DJ.

Sebelum diberitakan VIVA, Titi bercerita bahwa dirinya merasa sudah perlu untuk melakukan operasi anti aging di usianya yang sudah di atas kepala lima. Titi ternyata memiliki keinginan dari dulu untuk melakukan operasi anti aging. 

"Karena sudah merasa perlu aja di umur 50 lebih ini, tahun ini saya 57 tahun. Sebelum 50 tahun itu sudah pengen punya keinginan pada umur 50 tahun aku ingin anti aging surgery, Facelift, Neck Lift," kata Titi DJ beberapa waktu yang lalu.

Wanita kelahiran Jakarta itu sebenarnya sudah hampir berangkat ke Korea pada tahun 2020 untuk melakukan operasi anti aging.

Namun, karena ada pandemi COVID-19, keinginan Titi itu baru bisa terwujud di tahun 2023 ini. Sebagai informadi, keputusan Titi untuk operasi juga didukung oleh anak-anaknya.

Titi DJ lantas menjelaskan biaya operasi anti aging yang dijalaninya itu tidak mencapai Rp1 miliar.

Titi ingin memberi edukasi kepada masyarakat agar jangan asal-asalan saat menjalani perawatan atau operasi yang berhubungan dengan kecantikan. Karena jika asal-asalan, akan menghasilkan risiko besar.

"Enggak sampai M (miliar). Dan kenapa saya seterbuka ini? Saya ingin share. Saya ingin berikan edukasi kalau ingin lakukan operasi atau perawatan yang berhubungan dengan kecantikan jangan asal-asalan, jangan diimingi harga murah tapi risikonya besar sekali malah bisa jadi penyakit baru," ucap Titi DJ.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya